Hasilkan 200 Ton Sayuran Pertahun, Desa Merarai Satu di Sintang Jadi Kampung Sayur

- Editor

Jumat, 4 Februari 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hasilkan 200 Ton Sayuran Pertahun, Desa Merarai Satu di Sintang Jadi Kampung Sayur

i

Hasilkan 200 Ton Sayuran Pertahun, Desa Merarai Satu di Sintang Jadi Kampung Sayur

SINTANG, KALBAR SATU – Kabar terbaru dari dunia pertanian, dimana salah satu kelompok tani Desa Merarai Satu Kecamatan Sungai Tebelian Kabupaten Sintang Provinsi Kalimantan Barat menghasilkan sayur 200 ton dalam setahun atau 16,6 ton per bulan.

Karena keberhasilan itu, kemudian Pemerintah Kabupaten Sintang menetapkan Desa Merarai Satu sebagai kampung sayur.

“Kami apresiasi Kelompok Tani Genta Mustika Pandan yang baru berusia setahun mampu menghasilkan 200 ton sayur,” kata Sekretaris Daerah Sintang Yosepha Hasnah, di Sintang Kalbar, Jumat, 4 Februari 2022.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca Juga: Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Sintang Kalbar, Satu Korban Meninggal

Dirinya mewakili Bupati Sintang, kata Yosepha, menghadiri hari jadi Kelompok Tani (Poktan) Genta Mustika Pandan, pada Kamis (3/2) kemarin, sekaligus menetapkan Desa Merarai Satu sebagai Kampung sayur.

Pemkab Sintang, imbuhnya, mengapresiasi dan mendukung kerja keras Poktan Genta Mustika Pandan yang berhasil memproduksi hingga 200 ton sayur diantaranya sayur jenis sawi, padahal usia Poktan tersebut baru satu tahun.

“Poktan Genta Mustika Pandan itu baik untuk dijadikan percontohan bagi desa dan Poktan lainnya yang ada di Kabupaten Sintang,” ucap Yosepha.

Dirinya juga mengatakan, bahwa di Kalbar hanya satu kabupaten yang dijadikan sampel pengukuran inflasi nasional yaitu Sintang.

Baca Juga: Sempat Ditinjau Jokowi, Geobag Penahan Banjir Sintang Jebol

“Untuk menurunkan angka inflasi, kita harus menyiapkan sayur sendiri sehingga harga sayur di pasaran bisa rendah.”

“Saya bangga petani disini, menyiapkan pola pertanian dengan matang. Mulai dari perencanaan bibit, penanaman sampai panen dan pemasaran,” katanya.

Selain itu, dia mendorong masyarakat mengembangkan peternakan, dengan harapan, bisa memproduksi pupuk kandang sendiri untuk mengurangi ketergantungan akan pupuk kimia.

“Penetapan Desa Merarai Satu sebagai Kampung sayur diharapkan dapat memberikan motivasi bagi masyarakat atau desa lainnya,” pungkasnya.#

Berita Terkait

PCNU Kubu Raya 2025-2030 Resmi Dilantik: KH Jauhari Ingatkan Jaga Solidaritas
PWNU Kalbar Gelar Sarasehan Nasional, Hadirkan Rais Aam PBNU KH Miftahul Akhyar
Lantamal XII Kembali Gagalkan Penyelundupan Ilegal: 174 Karung Jengkol dan 74 Balpres
Ritual Pembakaran Naga di Kubu Raya Penutup Festival Cap Go Meh 2025
Pagar Nusa Kalbar Akan Gelar Pelatihan Pelatih, Wasit, dan Juri
Kemenag Kalbar Perkuat Tata Kelola PNBP Lewat Evaluasi Bersama DJPb
Itwasum Polri Audit PNBP di Polda Kalbar, Polres Kubu Raya dan 6 Polres Jajaran Polda Kalbar
Sujiwo-Sukiryanto Hadiri Musrenbang Kecamatan Sungai Raya

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 23:55 WIB

PCNU Kubu Raya 2025-2030 Resmi Dilantik: KH Jauhari Ingatkan Jaga Solidaritas

Jumat, 14 Februari 2025 - 21:36 WIB

PWNU Kalbar Gelar Sarasehan Nasional, Hadirkan Rais Aam PBNU KH Miftahul Akhyar

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:16 WIB

Ritual Pembakaran Naga di Kubu Raya Penutup Festival Cap Go Meh 2025

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:00 WIB

Pagar Nusa Kalbar Akan Gelar Pelatihan Pelatih, Wasit, dan Juri

Jumat, 14 Februari 2025 - 11:31 WIB

Kemenag Kalbar Perkuat Tata Kelola PNBP Lewat Evaluasi Bersama DJPb

Berita Terbaru

Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Transformasi Indonesia. Foto/Istimewa.

Nasional

Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Transformasi Indonesia

Jumat, 14 Feb 2025 - 13:27 WIB