Kapolres AKBP Yani Pindah Tugas, Kubu Raya Kehilangan Sosok Merakyat

- Publisher

Sabtu, 31 Juli 2021 - 20:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tampak Kapolres berpamitan kepada sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh adat di acara pelantikan Pengurus DPD Perkumpulan Merah Putih (PMP) Kabupaten Kubu Raya, di Balroom Hotel Gardenia Sungai Raya, Minggu 31 Juli 2021.

i

Tampak Kapolres berpamitan kepada sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh adat di acara pelantikan Pengurus DPD Perkumpulan Merah Putih (PMP) Kabupaten Kubu Raya, di Balroom Hotel Gardenia Sungai Raya, Minggu 31 Juli 2021.

KUBU RAYA, KALBAR SATU – Sejumlah tokoh masyarakat merasa kaget mendengar Kapolres AKBP Yani Permana, S.I.K, MH akan pindah tugas dari Kabupaten Kubu Raya.

Hal disampaikan saat Kapolres berpamitan kepada sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh adat di acara pelantikan Pengurus DPD Perkumpulan Merah Putih (PMP) Kabupaten Kubu Raya, di Balroom Hotel Gardenia Sungai Raya, Minggu 31 Juli 2021.

Kapolres AKBP Yani menyampaikan, bahwa dirinya akan menjalankan tugas di wilayah kerja yang baru kepada sejumlah tokoh masyarakat dan tokoh adat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya pada kesempatan ini juga mohon diri karena akan menjalankan tugas di daerah yang baru, karena saya sudah 22 bulan menjalankan tugas di Wilayah Kabupaten Kubu Raya.”

“Saya mengucapkan terimakasih kepada Bapak-Ibu tokoh Adat dan seluruh masyarakat Kubu Raya yang telah bersama-sama kami di Kubu Raya Ini,” kata Kapolres AKBP Yani Permana, S.I.K, MH.

Mendengar Kapolres berpamitan sontak membuat suasana di ruangan menjadi hening. Bahkan sebagian tokoh adat merasa kaget mendengarnya.

Baca Juga: Nyaris Ricuh, Pemilihan BPD Desa KMA Dinilai Tak Sesuai Aturan, Pemuda Minta Pemdes Kubu Raya Ambil Alih

Baca Juga: Kapolres Sebut Kubu Raya Rawan Kejahatan Anak

Baca Juga: Polres Kubu Raya Patroli Skala Besar Dan Bagikan Sembako

Seperti disampaikan oleh Syafarudin Ketua Komunitas Melayu Berbudaya (KMB), dirinya mangaku kaget dan merasa kehilangan sosok Kapolres yang sangat mengayomi dan dekat dengan masyarakatnya.

“Saya terus terang kaget, karena hari ini kami mengundang Pak Kapolres untuk menghadiri Pelantikan Pengurus PMP sebagai organisasi lintas Etnis dan Budaya di Kabupaten Kubu Raya, karena Pak Kapolres adalah Pembina kami,” ungkap Udin.

Syafaruddin mengatakan selama ini Kapolres Kubu Raya, AKBP Yani Permana sangat dekat dengan masyarakatnya, jika ada hal-hal yang diperlukan tengah malam pun ketika di hubungi diterima dengan sangat baik.

Sementara Nurmasita Plt Ketua Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kabupaten Kubu Raya mengatakan, kedekatan dan kebaikan AKBP Yani Permana sangat dirasakan oleh masyarakat. Sebagai Kapolres Pertama di Kabupaten Kubu Raya Kapolres sangat berkesan bagi dirinya dan masyarakat KKSS.

“Padahal belum lama beliau rasanya di Kubu Raya, ternyata sudah 22 bulan bersama kami, tetapi karena tugas maka kami harus rela melepaskan beliau, semoga AKBP Yani Permana selalu sukses di tempat kerja yang barunya,” ujar Nurmasita.

Di sisi lain, Ketua DPD Perkumpulan Merah Putih (PMP) Kabupaten Kubu Raya, Edi Suhairul mengaku sangat kehilangan sosok yang mengayomi dan membina, karena Edi mengakui PMP ini ada slah satunya karena support dari Sosok AKBP Yani Permana.

“Beliau yang mendorong terbentuknya PMP di Kubu Raya persis bersamaan dengan definitifnya Polres Kubu Raya, Semangat Merah Putih ditularkan bersama adanya Polres di Kabupaten Kubu Raya ini,” jelas Edi.

Edi mengatakan dengan pesan pamit Kapolres Kubu Raya ini disaat pelantikan pengurusnya tentu membuat terharu semua pengurus yang merupakan ketua-ketua Organisasi Adat dan Budaya di Kabupaten Kubu Raya.

Keharuan tersebut tampak ketika Kapolres Kubu Raya, AKBP Yani permana akan meninggalkan ruangan, hamper semua pengurus dan Ketua Organisasi Adat yang kemudian mengabadikan momentum itu dengan foto bersama dan foto selfie.

“Pak Kapolres jangan lupakan kami, Pak Yani tetap menjadi bagian dari kami walaupun sudah berpindah tugas, semangat dan menjadikan Kubu Raya Bersinar menjadi kenangan terindah kami,” pungkas Edi.#

Demikian Terkait Berita “Kapolres AKBP Yani Pindah Tugas, Kubu Raya Kehilangan Sosok Merakyat”

Follow WhatsApp Channel kalbarsatu.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dua Motor Air dan Satu Speedboat Tenggelam Bersamaan
Sinergi Polri dan TNI di Kubu Raya, Pastikan Ibadah Paskah Aman Tanpa Gangguan
Korban Tenggelam di Muara Jungkat Ditemukan tim SAR Gabungan
Pencurian Motor Beat di Kubu Raya, Polisi Tangkap Pelaku Tanpa Perlawanan
Bupati Sujiwo Kukuhkan Ketua Tim Penggerak PKK, Harap Bisa Berkolaborasi Membangun Kubu Raya
Modus Tipu Konsumen, Pria di Kubu Raya Curi Injektor Mobil dan Kantongi Uang Servis
Rumah Warg di Kubu Raya Terbakar, Diduga Karena Arus Pendek
Kafe dan Resto Terus Bertumbuh, Edi Kamtono: Wajar Pontianak Dijuluki Kota Seribu Warung Kopi

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 17:21 WIB

Dua Motor Air dan Satu Speedboat Tenggelam Bersamaan

Jumat, 18 April 2025 - 17:17 WIB

Sinergi Polri dan TNI di Kubu Raya, Pastikan Ibadah Paskah Aman Tanpa Gangguan

Jumat, 18 April 2025 - 14:07 WIB

Korban Tenggelam di Muara Jungkat Ditemukan tim SAR Gabungan

Jumat, 18 April 2025 - 12:32 WIB

Pencurian Motor Beat di Kubu Raya, Polisi Tangkap Pelaku Tanpa Perlawanan

Kamis, 17 April 2025 - 22:18 WIB

Bupati Sujiwo Kukuhkan Ketua Tim Penggerak PKK, Harap Bisa Berkolaborasi Membangun Kubu Raya

Berita Terbaru

Dua Motor Air dan Satu Speedboat Tenggelam Bersamaan. Foto/Istimewa.

Daerah

Dua Motor Air dan Satu Speedboat Tenggelam Bersamaan

Jumat, 18 Apr 2025 - 17:21 WIB