KALBAR SATU ID – Jajaran Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Pontianak menegaskan komitmennya untuk tetap konsisten dalam mendukung pembinaan atlet dan seluruh Cabang Olahraga (Cabor).
Penegasan ini disampaikan oleh Ketua Umum (Ketum) KONI Kota Pontianak, H. Nanang Setiabudi, di mana ia menyatakan bahwa komitmen organisasi terhadap pembinaan atlet tidak akan pernah berubah.
“Kami tetap konsisten dalam pembinaan cabor. Fokus kami adalah memastikan seluruh Cabor dapat menjalankan programnya dengan baik dan mendapatkan pendampingan sesuai kebutuhan, sehingga melahirkan atlet-atlet berprestasi terbaik pada setiap event,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa penyelesaian berbagai pengelolaan administrasi dilakukan demi memperkuat fondasi olahraga Kota Pontianak, termasuk adalah bentuk pertanggungjawaban kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak.
“Kami ingin organisasi ini berjalan transparan dan tertib. Atlet tidak boleh menjadi korban dari persoalan administratif. Semua proses harus dituntaskan agar pembinaan dapat berjalan tanpa hambatan,” lanjutnya.
KONI Kota Pontianak juga memastikan bahwa seluruh cabor akan tetap mendapatkan dukungan pembinaan secara maksimal.
Legalitas organisasi, koordinasi program, serta pendampingan teknis akan terus diperkuat demi menciptakan ekosistem olahraga yang sehat dan berkelanjutan.
H. Nanang Setiabudi menegaskan kembali komitmen KONI Kota Pontianak untuk terus bersinergi dengan seluruh pemangku kepentingan.
“Kami siap berkolaborasi demi memajukan olahraga Kota Pontianak,” paparnya.
Terkait dinamika internal yang sempat muncul, KONI Kota Pontianak juga memastikan bahwa agenda Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) KONI Kota Pontianak siap dilaksanakan sesuai jadwal yang telah ditetapkan.
“Musorkot akan berjalan sesuai agenda. Kami pastikan prosesnya tertib, profesional, dan melibatkan seluruh Cabor secara proporsional. Ini bagian dari komitmen kami untuk menjaga marwah organisasi,” tegas H. Nanang.
Adapun pembinaan Pengcabor dan Atlet-atlet, dilakukan oleh KONI Kiota Pontianak secara menyeluruh dan berkelanjutan.
Sejak terpilih dan dilantik pada awal Tahun 2021, H. Nanang memimpin, telah membentuk Satuan Tugas (Satgas) yang dibagi menjadi 6 Satgas, yaitu dari A-F. Satgas ini berfungsi sebagai ujung ombak koordinasi dan komunikasi dengan 42 Cabor Anggota KONI Kota Pontianak.
Satgas Cabor KONI Kota dengan supervisi langsung dati Ketum H. Nanang, melaksanakan tugas sejak awal tahun pada setiap periodenya. Di antaranya adalah seperti Tahun Anggaran 2025. Sejak Bulan Januari-November, Satgas Cabor terus melakukan pendampingan kepada Pengcabor dan Atlet.
Di mulai pada Bulan Januari dengan semua aktivitas pembinaan Atlet dan Cabor, dengan kehadiran pada semua event kejuaraan Cabor pada pembinaan prestasi. Kemudian hadir pada regenerasi kepengurusan di antaranya adalah Musyawarah Organisasi (Muskot dan Muskab ataupun kongres).
Selanjutnya adalah dimulainya pencairan dana pembinaan, yang diawali dengan pertemuan amsing-masing Cabor dengan Satgas di Sekretariat KONI Kota Pontianak.
Pada kegiatan ini, diwujudkan koordinasi dan komunikasi terhadap semua Rencana Kerja dan Anggaran (RKA), untuk persiapan kegiatan selama setahun.
Usai pertemuan di Sekretariat KONI, kemudian Satgas mengunjungi Sekretariat Cabor masing-masing. Tujuannnya adalah verfikai lapangan, terkait dengan adanya sekretariat Cabor.
Kemudian, dilakukan lah pengajuan RKA, yang juga pelaksanaannya didampingi oleh Satgas hingga pencairan dana pembinaan yang berasal dari Hibah APBD Kota Pontianak.
Dengan adanya dana pembinaan ini, maka 42 Cabor di KONI Kota pun dapat menyelenggarakan berbagai event pembinaan atlet.
Dari latihan rutin, gelar kejuaraan, ataupun mengirimkan atlet ke berbagai kejuaraan di level atas.
KONI Kota memastikan semua aktivitas pembinaan Cabor, baik prestasi, organisasi, dan adeministrasi keuangan dilakukan dengan profesional dan tanggung jawab.
Dengan adanya pembinaan yang menyeluruh dan berkelanjutan, maka atlet-atlet Cabor KONI Kota Pontianak dapat berprestasi di berbagai level kejuaraan, baik multi event (Porprov dan PON) atau pun singgle event (Kejurda dan Kejurnas).
Pada Pekan Olagraga Provinsi (Porprov) XIII Tahun 2022, Kota Pontianak kembali meraih gelar Juara Umum dengan torehan medali emas yang luar biasa, yaitu total ada 182 Medali Emas, perolehan ini jauh di atas peringkat kedua, yaitu Kabupaten Landak 73 dan Kabupaten Mempawah 53.
Kemudian dilanjutkan pada Pra Kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (Pra-PON) Tahun 2023. Sebanyak 55 Atlet dari ratusan yang mengikuti Pra-PON berhasil lolos ke PON 2024 di Sumut-Aceh.
Puncaknya pada PON XXI Sumut-Aceh, 55 Atlet Kota Pontianak dari 21 Cabor berhasil mempersembahkan total 16 Medali, dengan rincian 2 Emas, 2 Perak, dan 12 Perunggu.
Tidak berhenti pada PON XXI Tahun 2024, Atlet Kota Pontianak juga kembali menorehkan prestasi di arena PON Beladiri 2025 Kudus. Pada event yang baru pertama kali digelar ini, KONI Kota Pontianak berhasil mengirimkan 19 Atlet terbaik dari 8 Cabor.
Hasilnya, Atlet Kota Pontianak mempersembahkan 2 medali emas dan 4 Perunggu. Sehingga Atlet Kota Pontianak mengharumkan nama Kalbar di Pentas PON Beladiri meriah posisi 15 besar dengan total 9 Medali, 2 emas, 1 Perak, dan 6 Perunggu.
Dari Singgle Event, Atlet 42 Cabor Kota Pontianak juga berprestasi dengan berbagai juara nasional dan internaional. Banyak prestasi atlet Cabor yang telah dilakukan pembinaan kolaborastif, KONI dan Pengcabor dengan dukungan utama dari Pemkot Pontianak.
“Kami ucapkan terima kasih kepada Pemkot Pontianak atas dukungan maskimal pada pendanaan, penyediaan sarana dan prasarana, serta apresiasi kepada atlet, pelatih, wasit dan juri.
Juga kepada jajaran pengurus KONI, Pengcabor, Tokoh-tokoh olahraga Kota Pontianak, kepada pihak lain yang telah turut berkolaborasi membangun olahraga di Kota Pontianak,” kata H. Nanang Setiabudi.
“KONI Kota terus berkolaborasi dengan semua stakeholder, dalam mewujudkan Prestasi olahraga, membudayakan olahraga dalam setiap aktivitas keseharian masyarakat Kota, sehingga terwujud Pontianak Sport City, melalui Sport Tourism dan Sport Industri. Olahraga di mana saja, kapan, saja dan olahraga apa saja,” pungkasnya.






