Daerah

PDIP Kubu Raya Bantu Renovasi Gereja

1
Bantu Renovasi Gereja Katolik Stasi ST. Paulus Simpang Kiri, Desa Korek, Kecamatan Sungai Ambawang, Sabtu (20/6/2020) pagi.
Tampak PDIP Kubu Raya Bantu Renovasi Gereja Katolik Stasi ST. Paulus Simpang Kiri, Desa Korek, Kecamatan Sungai Ambawang, Sabtu (20/6/2020) pagi.

KALBARSATU.ID – Tiga Pilar PDI Perjuangan Kabupaten Kubu Raya mengadakan bakti sosial dengan merenovasi Gereja Katolik Stasi ST. Paulus Simpang Kiri, Desa Korek, Kecamatan Sungai Ambawang, Sabtu (20/6/2020) pagi.

Bakti sosial ini diadakan dalam rangka memperingati Bulan Bakti Bung Karno yang merupakan suatu perayaan rutin bagi PDI Perjuangan yang diperingati pada bulan Juni di setiap tahunnya.

Advertiser
Banner Ads

Bakti sosial yang juga diisi dengan penanaman pohon ini dipimpin Pilar Eksekutif PDI Perjuangan Kubu Raya Sujiwo dan Ketua DPC PDI Perjuangan Kubu Raya Agus Sudarmansyah.

Agenda sosial tersebut dihadiri pula hadir oleh para anggota fraksi PDI Perjuangan DPRD Kubu Raya, pengurus DPC, PAC Sungai Ambawang dan komunitas pencinta lingkungan Sahabat Alam Community (SAC).

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Kubh Raya Agus Sudarmansyah mengatakan bahwa pandemi korona yang belum kunjung berakhir membuat peringatan Bulan Bung Karno pada tahun ini dirayakan dengan sedikit berbeda dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Karena bertepatan dengan masih mewabahnya virus korona, lanjut Agus, peringatan Bulan Bung Karno pada tahun ini pun dirayakan dengan mengurangi kegiatan yang berpotensi mengundang kerumunan massa.

Sebagai gantinya, agenda yang bersifat pengumpulan massa itu pun diganti dengan penyaluran bantuan kepada masyarakat yang perekonomiannya terdampak karena pandemi Covid-19.

“Karena masih mewabahnya virus korona, kami dari Tiga Pilar PDI Perjuangan Kubu Raya ikut menyertakan agenda pembagian sembako dalam rangkaian kegiatan perayaan Bulan Bung Karno pada tahun ini. Di samping beberapa agenda yang telah kami rancang, seperti penghijauan dan renovasi rumah-rumah ibadah. Terkait bantuan sembako, hari ini memang belum kami serahkan karena rencananya baru akan dibagikan pada minggu depan,” ucap politikus yang juga menjabat Ketua DPRD Kubu Raya tersebut.

Sementara itu, Pilar Eksekutif PDI Perjuangan Kubu Raya sekaligus Bendahara DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat Sujiwo mengharapkan agar seluruh agenda yang mengisi peringatan Bulan Bung Karno di Kubu Raya betul-betul dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Dirinya juga menginginkan agar seluruh kader PDI Perjuangan benar-benar serius mengikuti segala agenda yang akan mengisi perayaan Bulan Bung Karno, karena peringatan tersebut merupakan perayaan yang dimuliakan oleh PDI Perjuangan.

“Mudah-mudahan gerakan Tiga Pilar PDI Perjuangan Kubu Raya betul-betul dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Karena apa, bulan Juni adalah bulan mulia bagi PDI Perjuangan. Di bulan Juni inilah Putra Sang Fajar, Bung Karno dilahirkan dan pada bulan Juni pulalah beliau wafat. Bung Karno mencetuskan, menggagas, dan menggali Pancasila itu di bulan Juni. Yang pada akhirnya Pancasila jadi dasar negara yang menyatukan kita semua. Peringatan Bulan Bung Karno ini adalah bagian dari upaya kita mengenang jasa Bung Karno. Sekaligus kita memberikan apresiasi kepada Pancasila yang notabene merupakan buah pikirannya dan hari ini masih terus menjadi pemersatu kita semua,” terang Sujiwo.

Di tempat yang sama, Ketua Panitia Bulan Bung Karno Yohanes Tjin Tjun Fa menerangkan, peringatan Bulan Bung Karno oleh Tiga Pilar PDI Perjuangan Kubu Raya masih akan berlangsung hingga bulan Juni berakhir. Beberapa agenda dikatakannya masih akan dilakukan, seperti penanaman pohon, pembagian paket sembako dan penyerahan bantuan ke rumah-rumah ibadah dan pondok pesantren.

“Selaku ketua panitia, saya menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang ikut menyukseskan kegiatan pada hari ini. Apa yang telah kami lakukan hari ini merupakan pengejawantahan dari ajaran Bung Karno soal gotong royong. Berbagai kegiatan masih akan berlanjut setiap hari Sabtu dan Minggu selama bulan Juni,” tandasnya.(Lutfi)

Exit mobile version