KALBARSATU.ID – Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kecamatan Sungai Kakap periode 2020-2026 resmi dilantik. Prosesi pelantikan dipimpin langsung oleh Camat Sungai Kakap Rusdeti.
Kepengurusan LPTQ Sungai Kakap masih dikomandoi oleh Adi Kusumajaya, ketua LPTQ periode sebelumnya. Di kepengurusan yang baru, Ia akan didampingi oleh Marhasan dan Heri Kurniawan sebagai ketua I dan II.
Dalam sambutannya saat pelantikan, Adi Kusumajaya menyatakan siap mempertahankan predikat juara umum yang selalu diraih kontingen Sungai Kakap pada penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kabupaten Kubu Raya.
Ia juga memastikan bahwa di bawah kepemimpinannya, LPTQ Sungai Kakap akan melahirkan berbagai terobosan di bidang pengembangan tilawatil Quran, seperti melakukan pembinaan secara kontinu terhadap qori-qoriah dan menyelenggarakan kegiatan yang dapat menumbuhkan kecintaan umat Islam terhadap kitab suci Alquran.
“Tugas LPTQ itu bukan hanya mengirim peserta ke ajang MTQ kabupaten. Lebih dari itu, kita semua punya tugas bagaimana menumbuhkan kecintaan umat Islam terhadap Alquran, terutama generasi muda,” katanya saat pelantikan di Pondok Pesantren Darul Fikri, Desa Sungai Belidak, Kecamatan Sungai Kakap, Kamis (24/12/2020).
Untuk merealisasikan terobosan dan rencana yang sudah disusunnya bersama jajaran pengurus LPTQ Sungai Kakap tersebut, Adi mengaku memerlukan dukungan dari berbagai pihak, terutama pemerintah daerah.
Tanpa dukungan pemerintah, program yang dirancang LPTQ dipastikan dia tidak akan berjalan maksimal. Disinggung soal bentuk dukungan yang diharapkan, Adi mengatakan bahwa LPTQ sangat memerlukan sokongan dalam bentuk anggaran.
“Saya merasakan sendiri bagaimana sulitnya merealisasikan program kerja dengan anggaran yang sangat terbatas, terutama saat penyelenggaraan MTQ.”
Karenanya, kita sangat mengharapkan agar MTQ tingkat kecamatan dapat didanai oleh pemerintah kabupaten agar pelaksanaan tidak dibebankan kepada anggaran desa semata,” tuturnya.
Di tempat yang sama, Camat Sungai Kakap Rusdeti memberi ucapan selamat kepada para pengurus LPTQ yang baru dilantik.
Ia menaruh harapan agar kepengurusan LPTQ yang baru tidak cuma bisa mempertahankan tradisi juara umum, tetapi dapat mendorong kecintaan generasi muda terhadap Alquran agar mereka terhindar dari berbagai perilaku menyimpang.
“Selamat kepada yang dilantik. Jalankan tugas dengan dedikasi tinggi, tanpa pamrih dan penuh tanggung jawab. Semoga LPTQ bukan hanya mengukir prestasi, tapi membumikan Alquran agar mental anak-anak muda kita terbentengi dari pengaruh negatif,” harapnya.##