Daerah

SAMBAS, Komunitas Sekolah dan Guru SDN 29 Suka Ramai Gelar Gotong Royong

3
Komunitas Sekolah
Komunitas sekolah (KS) bersama guru SDN 29 Suka ramai gelar gotong royong pembuatan pondasi Musholla, di Desa Dalam Kaum Kecamatan Sambas Kabupaten Sambas Sabtu (20/06/2020).

KALBARSATU.ID – Komunitas sekolah (KS) bersama guru SDN 29 Suka ramai gelar gotong royong pembuatan pondasi Musholla, di Desa Dalam Kaum Kecamatan Sambas Kabupaten Sambas Sabtu (20/06/2020).

“Adapun yang terlibat dalam kegiatan ini diantaranya, kepala sekolah, dewan guru SDN 29 Suka Ramai, Orang tua siswa/i, dan seluruh anggota komunitas Sekolah” ucap Kardina.

Advertiser
Banner Ads

Kardina (40) yang merupakah Koordinator Komunitas Sekolah sekaligus Ketua Komite Sekolah SDN 29 Suka Ramai mengungkapkan di Sekolah sangat perlu adanya tempat khusus untuk praktik dan belajar pelajaran agama, selaian itu perlu tempat yang bersih karena jika praktik dilaksankan di dalam kelas tidak memungkinkan karena berdebu.

“Biasanya kalau pelaksanaan praktik sholat harus dilaksankan di atas meja mengingat belum ada tempat yang layak untuk belajar sholat,” Katanya.

Dirinya juga sangat bersyukur dan semangat, sebab dengan adanya musholla ia juga berharap anak-anak dan generasi ini bisa memupuk akhlak yan baik.

“Walaupun dana swadaya untuk pondasi belum mencukupi yang dikumpulkan dari orang tua siswa, guru dan relawan,” imbuhnya.

Dirinya juga berharap, semoga jalan kemudahan selalu ditunjukan oleh Allah SWT. (Syam)

Exit mobile version