KALBARSATU.ID — Nabi Rasulullah Shalallahu ‘alaihi wessalam selalu mengajarkan kepada umatnya hal-hal yang baik, salah satunya adalah tentang pola hidup sehat. Karena kesehatan merupakan harta yang paling mahal untuk di jaga agar ibadah kita selalu berjalan dengan lancar.
Rasulullah Shalallahu’alaihi wessalam mencontohkan pola makan yang sehat, seperti halnya Nabi SAW yang telah terbukti memiliki tubuh yang sehat, kuat, dan bugar. Bahkan ada berbagai riwayat shahih yang menjelaskan bahwa Rasulullah SAW sanggup membanting Rukanah beberapa kali dalam sebuah pertarungan gulat, padahal Rukanah adalah sang juara saat itu yang tak terkalahkan.
Berikut ada beberapa tips pola hidup Rasulullah SAW sehari-hari
Prof. Dr. Musthafa Romadhon memberikan gambaran pola hidup sehat ala Rasulullah SAW Berdasarkan berbagai riwayat yang bisa dipercaya berikut ini :
- Asupan pertama yang masuk ke dalam tubuh Rasulullah adalah saat udara segar di shubuh hari. Rasulullah selalu bangun sebelum adzan shubuh di kumandangkan dan melaksanakan shalat qiyamul lail.
Perlu diketahui bahwa para pakar kesehatan menyatakan bahwa udara di sepertiga malam terakhir yakni saat shubuh hari sangat kaya akan oksigen dan belum terkotori oleh zat-zat lain, apalagi tinggal di perkotaan.
Sehingga sangat bermanfaat untuk optimalisasi metabolisme tubuh.
- Saat di pagi hari Rasulullah menggunakan siwak untuk menjaga kesehatan dari bau tidak sedap dan kesehatan giginya. Mulut dan gigi sangat penting untuk dijaga karena organ tubuh inilah yang sangat berperan dalam menkonsumsi makanan.
- Di pagi hari Rasulullah memulai menu sarapannya dengan makanan sehat pula, yakni segelas air putih dingin yang di campur dengan sesendok madu asli.
- Pada waktu masuk Dhuha, Rasulullah SAW rutinitas menkonsumsi tujuh buah kurma ajwa’ (matang). Rasulullah pun pernah bersabda mengenai tujuh buah kurma, yang artinya :
“Barang siapa yang makan tujuh butir buah kurma, maka akan terlindungi dari racun”. - Saat menjelang sore hari menu Rasulullah biasanya adalah roti yang telah dicampur dengan cuka makan dan minyak zaitun.
Manfaat dari menkonsumsi makanan tersebut banyak sekali, diantaranya adalah mencegah tulang lemah, kepikunan di hari tua, melancarkan sambelit, menghancurkan kolesterol, dan melancarkan proses pencernaan.
- Dan di malam hari yang menjadi menu utama makan malamnya Rasulullah adalah sayur-sayuran. Menurut beberapa riwayat menyatakan bahwa Rasulullah SAW selalu mengkonsumsi sana Al Makki dan Sanut. Secara umum sayuran ini memiliki kandungan zat dan fungsi yang sama, yaitu menguatkan daya tahan tubuh dan melindungi dari berbagai serangan penyakit.
Perlu diketahui, Rasulullah SAW Ketika selesai makan malam tidak langsung tidur, melainkan beraktivitas terlebih dahulu, ini berfungsi agar makanan yang di konsumsinya masuk ke lambung dengan cepat dan baik sehingga mudah untuk dicerna.
Caranya bisa dengan shalat Sunnah, berdzikir, baca buku, baca berita atau bisa juga dengan membaca Alquran atau melakukan kegiatan positif lainnya.
Sebagai mana sabda Rasulullah : “cairkan makan kalian dengan berdzikir kepada Allah SWT dan shalat, serta janganlah kalian langsung tidur setelah makan, karena dapat membuat hati kalian menjadi keras.” (HR Abu Nu’aim dan Aisyah r.a).
Semoga bermanfaat dan semoga kita senantiasa sehat welafiat.