KALBAR SATU ID – Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa setelah dirinya ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK, maka sikap dari PDI Perjuangan adalah menghormati keputusan dari KPK.
“Kami adalah warga negara yang taat hukum. PDI Perjuangan adalah partai yang menjunjung tinggi supremasi hukum,” ucap Sekjen Hasto Kristiyanto dalam media X @PDI Perjuangan.
Sekjen Hasto Kristiyanto menegaskan siap menghadapi segala resiko demi perjuangan terhadap cita-cita. Karena sebagaimana dilakukan oleh Bung Karno, masuk penjara adalah bagian dari pengorbanan cita-cita.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Baca juga: 9 Pernyataan PDIP Tanggapi Hasto Kristiyanto Tersangka Kasus Harun Masiku
“Mari, demi perjuangan terhadap cita-cita, demi nilai-nilai yang kita perjuangkan, risiko apapun, siap kita hadapi dengan kepala tegak dan mulut tersenyum. Terima kasih. Merdeka!” tegas Sekjen Hasto Kristiyanto.
Link Video Penyataan Hasto Kristiyanto
https://x.com/PDI_Perjuangan/status/1872228762584322207?t=U4lg_wkI-Bfr08-RJtd9FA&s=08
Demikian tentang Link Video Pernyataan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Usai Ditetapkan Tersangka.
Editor : Hani