Presiden Jokowi Lantik Kepala BNN dan BRGM di Istana Negara

- Editor

Rabu, 23 Desember 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Jokowi Lantik Kepala BNN dan BRGM di Istana Negara

i

Presiden Jokowi Lantik Kepala BNN dan BRGM di Istana Negara

KALBARSATU.ID — Presiden Joko Widodo pada Rabu, 23 Desember 2020, melantik sekaligus Irjen Pol. Dr. Petrus R. Golose sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) dan Hartono sebagai Kepala Badan Restorasi Gambut dan Mangrove (BRGM). Pelantikan tersebut berlangsung di Istana Negara, Jakarta.

Pengangkatan Kepala BNN dilakukan berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 203/TPA Tahun 2020 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dari dan Dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Utama di Lingkungan Badan Narkotika Nasional.

Petrus R. Golose lahir di Manado pada 27 November 1965. Ia merupakan lulusan Akademi Kepolisian tahun 1988 sebelum menamatkan pendidikan sarjana di Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian tahun 1998 dan magister manajemen di tahun 2002.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Adapun Hartono yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Badan Restorasi Gambut diangkat berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 78/M Tahun 2020 tentang Pengangkatan Kepala Badan Restorasi Gambut dan Mangrove.

Hartono menamatkan pendidikan kehutanan di Universitas Gadjah Mada pada tahun 1981. Ia melanjutkan pendidikan pascasarjananya dalam bidang Pengelolaan Sumber Daya Alam di Universitas Edinburgh Inggris pada 1998.

Acara pelantikan yang didahului dengan pelantikan menteri dan wakil menteri Kabinet Indonesia Maju Sisa Masa Jabatan Periode Tahun 2019-2024 tersebut diakhiri dengan pemberian ucapan selamat oleh Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin untuk kemudian diikuti para tamu undangan terbatas dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Sumber: presidenri.go.id

Berita Terkait

Presiden Prabowo Bertemu Presiden Arab Mesir, Bahas Penguatan Kerjasama
Addin Jauharudin Beri Semangat Kepada PB PMII Masa Khidmah 2024-2027
Mendagri Setuju Kepala Daerah Dipilih DPRD: Demokrasi Perwakilan
Hari HAM Internasional, Puan Maharani Komitmen Terus Mendorong Pemenuhan HAM di Indonesia
Apel Kasatwil Polri Dihadiri Presiden Prabowo, Kapolri: Suatu Kehormatan
Pilkada Jakarta Resmi Satu Putaran, Pramono-Rano Menang 50,07 Persen
OJK Beri Dukungan terhadap Program Ansor-RMS Ansor Stokis
Ansor Stokis Resmi Diluncurkan, GP Ansor: Kita Ingin Ciptakan Toleransi Ekonomi
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 19 Desember 2024 - 18:11 WIB

Presiden Prabowo Bertemu Presiden Arab Mesir, Bahas Penguatan Kerjasama

Kamis, 19 Desember 2024 - 17:55 WIB

Addin Jauharudin Beri Semangat Kepada PB PMII Masa Khidmah 2024-2027

Rabu, 18 Desember 2024 - 17:47 WIB

Mendagri Setuju Kepala Daerah Dipilih DPRD: Demokrasi Perwakilan

Rabu, 11 Desember 2024 - 16:42 WIB

Hari HAM Internasional, Puan Maharani Komitmen Terus Mendorong Pemenuhan HAM di Indonesia

Rabu, 11 Desember 2024 - 16:16 WIB

Apel Kasatwil Polri Dihadiri Presiden Prabowo, Kapolri: Suatu Kehormatan

Berita Terbaru

Garda Toleransi, GP Ansor Sumbar Siap Kawal Nataru. Foto/Istimewa.

News

Garda Toleransi, GP Ansor Sumbar Siap Kawal Nataru

Jumat, 20 Des 2024 - 20:53 WIB