Dua Korban Tenggelam Ditemukan, Polres Sekadau Ucapkan Terimakasih Kepada Semua Pihak

- Editor

Minggu, 20 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dua Korban Tenggelam Ditemukan, Polres Sekadau Ucapkan Terimakasih Kepada Semua Pihak. Foto/Istimewa.

i

Dua Korban Tenggelam Ditemukan, Polres Sekadau Ucapkan Terimakasih Kepada Semua Pihak. Foto/Istimewa.

Kalbar Satu, Sekadau – Jenasah kedua korban tenggelam atas nama Gilbertus Galas Dulan, berhasil ditemukan. Korban ditemukan mengapung di Sungai Kapuas RT Longkam, desa Sungai Ringin, kecamatan Sekadau Hilir, pada Minggu (20/8/2023) pagi pukul 07.30 WIB.

Gilbertus Galas merupakan siswa kelas IX SMP Santo Gabriel, warga asal Kabupaten Sanggau yang tinggal di rumah kakeknya di Gang Murai, Jalan Merdeka Selatan, kabupaten Sekadau. Jenazahnya ditemukan tidak begitu jauh dari lokasi penemuan korban pertama atas nama Kristiano Yasel, yang telah ditemukan tadi malam (19/8) pukul 21.00 WIB.

“Tadi pagi, kami tim gabungan dari Polres Sekadau, BPBD dan Basarnas saat patroli pencarian terhadap korban, mendapat informasi dari warga bahwa ada jasad mengapung di Sungai Kapuas RT Longkam, kemudian kami bergerak ke lokasi dan benar itu adalah jenazah korban kedua atas nama Galas,” kata Kapolres Sekadau AKBP Suyono, melalui Kasat Samapta IPTU Triyono.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

IPTU Triyono menjelaskan, korban telah dievakuasi dan dibawa ke RSUD Sekadau untuk dilakukan visum. Kemudian jenasah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dikebumikan.

Sebagai informasi, sebelumnya, rombongan remaja laki-laki berjumlah 14 orang berenang dari Keraton Sekadau menuju Batu Tinggi. Dua diantaranya yaitu Kristiano Yasel dan Gilbertus Dalas dikabarkan tenggelam di kawasan Batu Tinggi, dusun Sewak, kecamatan Sekadau Hilir, pada Jum’at (18/8/2023) sore.

Proses pencarian korban melibatkan personel Sat Samapta Polres Sekadau, personel Polsek Sekadau Hilir, BPBD Sekadau, Basarnas, serta dibantu relawan dan warga setempat.

IPTU Triyono mengatakan, dengan ditemukannya jenasah kedua korban, pencarian telah dihentikan. Polres Sekadau berterimakasih kepada semua pihak yang terlibat dan turut membantu selama 2 hari proses pencarian terhadap korban.

“Kami ucapkan terimakasih kepada seluruh pihak termasuk warga masyarakat yang turut membantu melakukan pencarian korban, kami juga mengimbau kepada masyarakat yang ingin berwisata ke Batu Tinggi agar berhati-hati dikarenakan arus air cukup deras meskipun sedang surut,” ucap Kasat Samapta IPTU Triyono.

Berita Terkait

Lantamal XII Kembali Gagalkan Penyelundupan Ilegal: 174 Karung Jengkol dan 74 Balpres
Ritual Pembakaran Naga di Kubu Raya Penutup Festival Cap Go Meh 2025
Pagar Nusa Kalbar Akan Gelar Pelatihan Pelatih, Wasit, dan Juri
Kemenag Kalbar Perkuat Tata Kelola PNBP Lewat Evaluasi Bersama DJPb
Itwasum Polri Audit PNBP di Polda Kalbar, Polres Kubu Raya dan 6 Polres Jajaran Polda Kalbar
Sujiwo-Sukiryanto Hadiri Musrenbang Kecamatan Sungai Raya
Musrenbang Kecamatan Kuala Mandor B, Fokuskan Infrastruktur Jalan, Penanganan Banjir dan Kesehatan
Musrenbang Kecamatan Sungai Kakap Fokus Pada Pelayanan Dasar Yang Diperlukan Masyarakat

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 13:07 WIB

Lantamal XII Kembali Gagalkan Penyelundupan Ilegal: 174 Karung Jengkol dan 74 Balpres

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:16 WIB

Ritual Pembakaran Naga di Kubu Raya Penutup Festival Cap Go Meh 2025

Jumat, 14 Februari 2025 - 12:00 WIB

Pagar Nusa Kalbar Akan Gelar Pelatihan Pelatih, Wasit, dan Juri

Jumat, 14 Februari 2025 - 11:22 WIB

Itwasum Polri Audit PNBP di Polda Kalbar, Polres Kubu Raya dan 6 Polres Jajaran Polda Kalbar

Jumat, 14 Februari 2025 - 11:13 WIB

Sujiwo-Sukiryanto Hadiri Musrenbang Kecamatan Sungai Raya

Berita Terbaru

Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Transformasi Indonesia. Foto/Istimewa.

Nasional

Presiden Prabowo Tegaskan Komitmen Transformasi Indonesia

Jumat, 14 Feb 2025 - 13:27 WIB