PONTIANAK, KALBAR SATU ID – Musyawarah Kerja dan Rapat kerja I Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Pontianak di aula Syech Abdul Rani Mahmud IAIN Pontianak Sabtu 5 Februari 2022.
Pada rapat kerja tersebut dihadiri oleh seluruh pengurus maupun lembaga PCNU maupun MCNU se-kota Pontianak.
Rapat tersebut merupakan pertama kalinya digelar pada masa periode kedua ketua PCNU kota Pontianak Drs. KH Ahmad Faruki.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Baca juga: PCNU Kota Pontianak Gelar Musker dan Raker I, Pengadaan Sekretariat Menjadi Program Prioritas
Terdapat tiga komisi yang dilaksanakan pada rapat tersebut terdapat tiga agenda komisi yang membahas terkait rekomendasi, organisasi dan program kerja pada tahun 2021- 2026.
Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan berharap agar sinegeritas antara Nahdlatul Ulama dengan pemerintah terus terjalin dengan erat.
Sinergitas yang dimaksud, baik dari program kerja maupun program lainnya, terkhusus saat ini yang masih dalam pandemi covid-19. Ia berharap agar PCNU juga ikut berperan aktif bersama pemerintah dalam mencegah penyebaran covid-19.
Baca juga: Paska Muktamar NU ke-34, PCNU Kota Pontianak Kembali Fokuskan Kinerja Lembaga
“Kami selaku Pemerintah Kota Pontianak sangat berharap sinergitas ini terus terbangun dengan erat, karena memang kita tahu, bahwa NU ini mulai dari pusat sampai daerah itu di semua tingkatan sinerginya luar biasa dan sampai program-program bersinergi dengan pemerintah dalam hal pengawalan secara bersama-sama demi tegaknya persatuan dan kesatuan NKRI.
Dalam menghadapi pandemi covid-19, selama ini ia menilai bahwa NU juga ikut berperan aktif membantu pemerintah, mulai dari pengurus PC dan MWC beserta banom-banomnya aktif dalam mendukung program pemerintah.
Baca juga: Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan Minta Kelurahan Jadi Garda Terdepan Cegah Narkoba
Baca juga: Cegah Lonjakan Covid-19, Bahasan Tinjau Vaksinasi di Ponpes Walisongo Pontianak
Program yang telah didukung oleh kaum NU ialah melalui vaksinasi yang digalakkan Pemkot sehingga bisa maksimal.
Hal itu juga atas kerja sama semua elemen, baik NU, Muhammadiyah, ormas peguyuban dan lainnya sehingga capaian vaksinasi di Kota Pontianak sudah berada di angka 88,6 persen.
“Ini merupakan capaian Vaksinasi tertinggi di Kalbar,” pungkas Bahasan.