Kakanwil Kemenag Kalbar Apresiasi Program Sehari Bersama Al-Qur’an

- Publisher

Minggu, 16 Maret 2025 - 20:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kakanwil Kemenag Kalbar Apresiasi Program Sehari Bersama Al-Qur'an. Foto/Istimewa.

i

Kakanwil Kemenag Kalbar Apresiasi Program Sehari Bersama Al-Qur'an. Foto/Istimewa.

KALBAR SATU ID – Kepaĺa Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Barat, Dr. H. Muhajirin Yanis, M.Pd.I, memberikan apresiasi kepada Pengurus Wilayah Ikatan Da’i (IKADI) Kalbar yang menggelar Program Sehari Bersama Al-Qur’an.

“Saya selaku Kakanwil Kemenag Kalbar memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada PW IKADI Kalbar yang menggagas Program Sehari Bersama Al-Qur’an. Kita berharap semoga bisa menjadi seumur hidup bersama Al-Qur’an,” ujar Muhajirin Yanis saat memberikan sambutan di Masjid Raya Mujahidin Pontianak, Ahad (16/3/2025) pagi.

Lebih lanjut Muhajirin Yanis menuturkan, bahwa Kementerian Agama RI menggagas Program Indonesia Khataman Al-Qur’an sebanyak 350.000 kali khatam. Kegiatan ini serentak dilakukan seluruh Indonesia pada hari Ahad, 16 Maret 2025 bertepatan 16 Ramadan 1446 hijriah mulai pukul 00.01 s.d 19.00 wib.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya harap dua program yang dilakukan bersamaan pada hari ini, dapat saling disinergikan. Untuk melampaui target di Kalbar diminta mengkhatamkan sebanyak 4.500 kali,” ungkap Muhajirin Yanis.

Ditempat yang sama, Gubernur Kalbar diwakili Kepaĺa Biro Kesra Mulyadi juga menyampaikan apresiasi kegiatan Sehari bersama Al-Qur’an dan program Indonesia Khatam Al-Qur’an.

“Bapak Gubernur memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas terselenggaranya kegiatan ini. Kepada umat Islam kami mengajak, mari jadikan Ramadan sebagai momentum untuk mencintai dan mengamalkan Al-Qur’an. Jadikan Al-Qur’an sebagai petunjuk dan pedoman dalam kehidupan kita,” kata Mulyadi.

Follow WhatsApp Channel kalbarsatu.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Majelis Adat Budaya Melayu Kalbar Gelar Milad ke-28 dan Halal Bihalal
Rakerda II LPTQ Provinsi Kalbar 2025 Resmi Dibuka, Muhajirin Yanis Apresiasi Dukung Penuh Gagasan Strategis
Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat, Menkes RI Hadiri Peletakan Batu Pertama RSUD TBSI Kubu Raya
RSUD Tuan Besar Sy Idrus Diresmikan: Pemerintah Komitmen Tingkatkan Layanan Kesehatan di Kubu Raya
Bank Kalbar Rayakan HUT Ke-61: Perkuat Komitmen Menuju Pertumbuhan Berkelanjutan
The Asia Foundution Luncurkan Program Akselerasi Inklusi Keuangan Untuk Perempuan Rentan di Kalbar
Kanwil Kemenag Kalbar Gelar Uji Kompetensi Perpindahan Antar Instansi Periode April 2025
Momen Halal Bihalal, Kakanwil Kemenag Kalbar Ajak Tingkatkan Kualitas Pelayanan Umat

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 13:24 WIB

Majelis Adat Budaya Melayu Kalbar Gelar Milad ke-28 dan Halal Bihalal

Kamis, 17 April 2025 - 01:15 WIB

Rakerda II LPTQ Provinsi Kalbar 2025 Resmi Dibuka, Muhajirin Yanis Apresiasi Dukung Penuh Gagasan Strategis

Rabu, 16 April 2025 - 20:43 WIB

Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat, Menkes RI Hadiri Peletakan Batu Pertama RSUD TBSI Kubu Raya

Rabu, 16 April 2025 - 17:43 WIB

RSUD Tuan Besar Sy Idrus Diresmikan: Pemerintah Komitmen Tingkatkan Layanan Kesehatan di Kubu Raya

Selasa, 15 April 2025 - 18:15 WIB

Bank Kalbar Rayakan HUT Ke-61: Perkuat Komitmen Menuju Pertumbuhan Berkelanjutan

Berita Terbaru

Bupati Sujiwo Dukung Program Koperasi Desa Merah Putih. Foto/Istimewa.

Daerah

Bupati Sujiwo Dukung Program Koperasi Desa Merah Putih

Jumat, 18 Apr 2025 - 20:35 WIB