KALBAR SATU ID, KUBU RAYA – Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat melepas anggota Satgas Cakra Buana di halaman Kantor DPD PDI Perjuangan Kalbar, Rabu (4/1/2023). Sebanyak 35 anggota satgas itu dilepas untuk mengikuti Diklat dan Pembaretan di Bumi Perkemahan Cibubur Jakarta selama tanggal 4 hingga 9 Januari 2023.
Dalam arahannya saat pelepasan, Lasarus menyebut 35 anggota satgas yang diberangkatkan ini merupakan orang-orang pilihan dan kader-kader terbaik PDI Perjuangan. Lasarus juga berpesan agar seluruh anggota satgas dapat menjaga nama baik Kalbar selama lima hari mengikuti kegiatan tersebut.
Baca juga: Balai Wilayah Sungai Kalimantan I Pontianak Buka Lowongan Kerja untuk 33 Posisi Tahun 2023
Baca juga: Lasarus Undang Umat Kristiani Hadiri Misa Syukur Natal di Sintang 26 Desember 2022
“Dari sekian banyak yang kita rekrut, kalianlah yang terpilih untuk mengikuti diklat di Cibubur Jakarta. Itu menunjukkan bahwa kalian merupakan orang-orang pilihan. Pesan saya dua saja. Pertama, tolong ikuti seluruh rangkaian kegiatan dengan baik dan yang kedua, jaga nama baik daerah kita,” ucapnya.
Di momen tersebut, Lasarus turut menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Bendahara DPD PDI Perjuangan Kalbar Sujiwo yang berperan aktif merekrut anggota satgas. Keaktifan Wakil Bupati Kubu Raya itu pun membuat Lasarus optimis bahwa DPD PDI Perjuangan Kalbar akan mampu memiliki seribu anggota pada peringatan Bulan Bung Karno, Juni 2023 mendatang.
Baca juga: Maria Lestari Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan kepada Kelompok Tani Kabupaten Kubu Raya dan Mempawah
“Pada Bulan Bung Karno di bulan Juni nanti, kita menargetkan seribu satgas yang terekrut. Melihat perekrutan yang cukup masif dilakukan oleh Mas Sujiwo selama beberapa waktu belakangan, saya yakin target itu terpenuhi. Nah, yang paling penting juga itu sebetulnya adalah kualitas satgas yang kita rekrut. Percuma banyak kalau tidak berkualitas. Akan tetapi, lebih bagus lagi kalau yang direkrut ramai, tapi juga berkualitas, loyal, disiplin, rela berkorban, dan punya daya juang,” tukasnya.
Baca juga: Lasarus Beri Ucapan Selamat Atas Pelantikan Pengurus PA GMNI Kalbar
Untuk diketahui, 35 anggota Satgas Cakra Buana Kalbar akan mengikuti dua kegiatan selama di Jakarta. Selain mengikuti Diklat dan Pembaretan, satgas juga akan meramaikan Apel Siaga dalam rangka HUT ke-50 PDI Perjuangan pada tanggal 10 Januari mendatang.