PDI Perjuangan Kalbar Gelar Rakerda III

- Publisher

Kamis, 24 Agustus 2023 - 14:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PDI Perjuangan Kalbar Gelar Rakerda III. Foto/Istimewa.

i

PDI Perjuangan Kalbar Gelar Rakerda III. Foto/Istimewa.

Kalbar Satu, Kubu Raya – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Kalimantan Barat menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) III di Qubu Resort Kubu Raya, Kamis (24/8/2023). Rakerda dibuka secara resmi oleh Ketua DPP PDI Perjuangan Eriko Sutarduga.

Di awal sambutannya, Eriko menyampaikan salam hangat dari Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri ke kader banteng Kalimantan Barat. Ketua Umum, kata Eriko, juga menitip pesan agar seluruh kader banteng memenangkan PDI Perjuangan dan Ganjar Pranowo pada tahun 2024 mendatang.

“Ada salam hangat dari Ibu Ketua Umum dan Pak Sekjen untuk kita semua. Ibu Ketua Umum titip pesan supaya kader PDI Perjuangan berjuang keras memenangkan PDI Perjuangan dan Mas Ganjar di Pemilu dan Pilpres tahun depan,” katanya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca juga: PDI Perjuangan Kalbar Gelar Rakerda Besok, Ini yang Jadi Topik Bahasannya

Setelah menyampaikan pesan Megawati, di hadapan ratusan kader PDI Perjuangan Kalbar, Eriko lalu memaparkan hasil rekomendasi Rapat Kerja Nasional (Rakernas) yang diadakan di Jakarta pada awal Juni lalu. Di samping itu, target perolehan kursi DPRD yang wajib di atas 20 persen dan sejumlah trik dalam merebut suara rakyat juga turut disampaikan Eriko pada kesempatan tersebut.

“Bapak Ibu calon legislatif sementara mulailah start untuk sosialisasi. Sosialisasi untuk diri Anda sendiri dan jangan lupa untuk menyosialisasikan Mas Ganjar Pranowo, Capres yang diusung PDI Perjuangan. Saya ingatkan bahwa pemilih di 2024 itu didominasi oleh pemilih muda yang lebih rasional saat menjatuhkan pilihan. Maka, pesan saya berkampanyelah dengan santun dan lebih aktiflah di media sosial,” imbuhnya.

Baca juga: Siap Maju Pilgub Kalbar 2024, Lasarus Pastikan Tak akan Halalkan Segala Cara untuk Menang

Sementara itu, Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat Lasarus menuturkan bahwa rakerda kali ini diikuti ratusan kader partai yang terdiri dari anggota fraksi PDI Perjuangan, kepala daerah kader PDI Perjuangan, struktural partai, dan bakal calon legislatif di semua tingkatan. Rakerda dikatakan Lasarus membahas soal strategi pemenangan Pemilu dan Pilpres serentak 2024, pengentasan kemiskinan, serta penanganan anak terlantar.

“Pada intinya rakerda ini ajang untuk menjabarkan hasil-hasil rakernas. Yang hadir semua anggota fraksi baik DPR RI, DPRD provinsi, dan DPRD kabupaten/kota. Kemudian kepala daerah kader PDI Perjuangan, KSB (ketua, sekretaris, dan bendahara) DPC dan bidang pemenangan Pemilu dalam rangka menghadapi Pileg dan Pilpres,” tukasnya.

Baca juga: Ganjar Pranowo Jadi Pemimpin Kreatif dan Inovatif, IMF Berikan Gelar Gubernur Punakawan

Pembukaan Rakerda III PDI Perjuangan ditandai dengan pemukulan gong oleh Eriko Sutarduga. Turut mendampingi Eriko Ketua Bidang Ideologi dan Kaderisasi DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat dan Ketua Bidang Perempuan, Kesehatan, dan Anak DPP PDI Perjuangan Sri Rahayu.

Follow WhatsApp Channel kalbarsatu.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Wisuda Santriwati Pesantren Darunnaim Putri, Muhajirin Yanis: Teruslah Menebar Cahaya Ilmu dan Akhlak Mulia
Kemenag Kalbar Gelar Rapat Persiapan Keberangkatan Jamaah Haji
Kedatangan Bill Gates di Indonesia: Ancaman Terselubung Terhadap Agenda Generasi Emas Indonesia 2045?
Kakanwil Kemenag Kalbar Apresiasi Kreativitas dan Inovasi Siswa MAN 1 Pontianak
Pentahelix Menjadi Kunci Cegah Terorisme di Kalimantan Barat
Kegiatan Karya P5RA 2025 Resmi ditutup, Kemenag Kalbar Apresiasi Karya Siswa Madrasah
Kakanwil Kemenag Kalbar Apresiasi Kinerja Kepaĺa Madrasah dan Raudhatul Athfal
Kakanwil Kemenag Kalbar Muhajirin Yanis: Luruskan Niat ke Tanah Suci

Berita Terkait

Minggu, 11 Mei 2025 - 20:10 WIB

Wisuda Santriwati Pesantren Darunnaim Putri, Muhajirin Yanis: Teruslah Menebar Cahaya Ilmu dan Akhlak Mulia

Jumat, 9 Mei 2025 - 16:11 WIB

Kemenag Kalbar Gelar Rapat Persiapan Keberangkatan Jamaah Haji

Kamis, 8 Mei 2025 - 18:43 WIB

Kedatangan Bill Gates di Indonesia: Ancaman Terselubung Terhadap Agenda Generasi Emas Indonesia 2045?

Kamis, 8 Mei 2025 - 18:23 WIB

Kakanwil Kemenag Kalbar Apresiasi Kreativitas dan Inovasi Siswa MAN 1 Pontianak

Kamis, 8 Mei 2025 - 17:35 WIB

Pentahelix Menjadi Kunci Cegah Terorisme di Kalimantan Barat

Berita Terbaru