KALBAR SATU ID, PONTIANAK – Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Kalimantan Barat (Kalbar) mengutus peserta atlet ke Pekan Olahraga dan Seni Nahdlatul Ulama (Porseni NU) tahun 2023 yang akan digelar di Surakarta, 14-21 Januari 2023 nanti.
Hal ini diungkapkan oleh Sekretaris PWNU Kalbar, Muhammad Nurdin, bahwa untuk TC dan latihan atlet terus berjalan hingga keberangkatan nanti.
“Hal ini kami lakukan dari awal pemberitahuan informasi mengenai Porseni NU, mulai dari menyiapkan Manager, Official, Atlet dan tim pendukung lainnya,” ujar Demisioner Ketua PW GP Ansor Kalbar pada Minggu (08/01/2023).
Baca juga: Utus Dua Atlet ke Kejuaraan Menembak Internasional, Ini Pesan Ketua Perbakin Kubu Raya
Baca juga: Billy Mambrasar Dorong Pembangunan Pusat Studi SDGs di Kalimantan untuk Kesejahteraan Masyarakat
Ia menjelaskan, atlet yang berlaga nantinya bukan hanya sekedar membawa nama baik pribadi namun juga membawa marwah PWNU Kalbar.
Disisi lain, Official Badminton, Ustadz Hadari menerangkan untuk atlet bulutangkis sendiri dari Kalbar akan menurunkan 2 atlet sekaligus.
“Dari semenjak penunjukkan menjadi Official, persiapan demi persiapan termasuk latihan baik itu fisik dan kemampuan terus ditingkatkan,” ujar Hadari.
Baca juga: PWNU Kalbar Beri Penghargaan ke Lasarus
Baca juga: Link Twibbon Dukung Atlet Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020
Hal ini untuk terus menjaga skill dan menyiapkan atlet untuk optimal berlaga di ajang Porseni NU 2023 mendatang.
“Selain itu, kami juga terus meningkatkan kemampuan untuk kesiapan para atlet hingga keberangkatan nantinya,” tutupnya.
Sedangkan, Manager Kontingen PWNU Kalbar, Drs. H. Ahmad Faruki memberikan arahan untuk semua atlet yang sudah dinyatakan positif mewakili PWNU Kalbar agar bisa mempersiapkan diri secara maksimal dengan secara rutin mengadakan latihan sesuai arahan koordinator masing-masing cabang pertandingan.
Baca juga: Cara Cek Hasil Tes SKD Live di Seleksi CPNS 2021, Pusat hingga Daerah
Baca juga: Konferwil PWNU Kalbar 2022: Rais Syuriyah KH Ismail Ghofur dan Ketua Tanfidziyah Dr Syarif
“Dimana PWNU Kalbar akan memberangkatkan sebanyak 56 orang yang terdiri dari atlit/peserta, official, pelatih dan koordinator perlombaan, serta panitia kontingen Porseni PWNU Kalbar,” pungkas Faruki.
Sebagai Informasi, adapun cabang lomba yang akan diberangkatkan dari Kalimantan Barat yakni Pencak Silat Santri dan Pelajar Putra Putri, Badminton Pelajar dan Santri Putra, MTQ Santri dan Pelajar Putra Putri dan tingkat Mahasiswa, MQK Santri dan Pelajar Putra Putri, dan Musabaqah Hifdzul Alfiyyah Santri Putra Putri.