Rektor Syarif Minta Doa Restu Maju Sebagai Calon Ketua PWNU Kalbar ke Gus Mus

- Editor

Jumat, 3 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rektor Syarif Minta Doa Restu Maju Sebagai Calon Ketua PWNU Kalbar ke Gus Mus. Foto/ISTIMEWA.

i

Rektor Syarif Minta Doa Restu Maju Sebagai Calon Ketua PWNU Kalbar ke Gus Mus. Foto/ISTIMEWA.

REMBANG, KALBAR SATU ID – Rektor IAIN Pontianak Dr. H. Syarif, S.Ag, M.A melakukan silaturrahim ke pimpinan Pondok Pesantren Raudlatul Thalibin Dr. KH. Ahmad Mustofa Bisri atau dikenal dengan Gus Mus di Rembang pada Kamis, 2 Juni 2022 pagi.

Syarif mengatakan bahwa maksud dan tujuan ke kediaman Kyai Kharismatik itu di antaranya untuk silaturrahim dan mohon doa serta restu dalam pencalonan PWNU Kalimantan Barat (Kalbar)

“Saya langsung dipersilahkan duduk di samping kiri beliau. Saya datang sowan kepada beliau untuk mohon didoakan dan mohon restu tentang hajat besar saya saat ini. Selain saya ada juga tamu dari Bimas Islam Kemenag RI dan Kemenag Kabupaten Rembang,” ujar Syarif.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca juga: Sekretaris RMI PWNU Kalbar: Saya Sangat Puas Kepemimpinan Pak Hildi

Baca juga: Ketua PCNU Bengkayang: Hasyim Hadrawi Layak Jadi Ketua PWNU Kalbar

Suasana pertemuan sempat terasa begitu hening, dikatakan Syarif bahwa para tamu sungkan kepada Kyai Kharismatik itu mencairkan suasana agar tidak menjadi beku.

Mantan Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama ini Gus Mus terus menyambung cerita-cerita ke-NU-an dan kebangsaan, sehingga suasana pun tidak beku dan penuh canda tawa.

“Banyak pelajaran yang dapat saya petik dari cerita beliau, karena memang di dalam cerita-cerita itu terkandung banyak hikmah atau hal yang berguna bagi kebaikan diri,” kata mantan Sekretaris PCNU Kota Pontianak itu.

Baca juga: Rais Aam PBNU KH Miftachul Akhyar Sebut Syarif Mencalonkan Diri sebagai Ketua PWNU Kalbar

Baca juga: SK PWNU Kalbar Sudah Habis, Ketua PCNU Landak: Fokus Konferwil Saja

Setelah sekian lama berbincang, dan hendak pamit undur, ternyata ada salah seorang tamu yang belum terpenuhi hajatnya untuk minta nasehat dari Gus Mus.

Seorang tamu tersebut mengutarakan bahwa dia akan berangkat haji, maka sowan ke Kiyai untuk mendapat dawuh. Kiyai pun mendawuhi tamu tersebut.

“Karena saya di dekat beliau, tentu saya kebagian ilmu dan hikmah dari dawuh Gus Mus itu. Nasehat dalam dawuh beliau tentang tempat mustajabah berdoa,” kata dia.

Berita Terkait

Tingkatkan Transparansi, Pemkab Kubu Raya Gelar Sekolah Kelola BOSP Nontunai
Pj Bupati Kubu Raya Buka Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Transaksi BOSP Non Tunai Angkatan I
Pj Bupati Kubu Raya Tinjau Relokasi Pedagang di Desa Parit Baru
Pemerintah Kabupaten Kubu Raya Merelokasi 24 Pedagang di Pasar Melati
Polda Kalbar Ungkap Kasus Importasi Pakaian Bekas Tanpa Ijin, Satu Tersangka Ditangkap
Pengguna Sabu di Kubu Raya Diciduk, Barang Bukti di Saku Celana
Pj Bupati Kubu Raya Pimpin Rapat Penyusunan RKPD Tahun 2026
Pj Bupati Syarif Kamaruzaman Bahas Isu-Isu Aktual Untuk Kemajuan Kubu Raya

Berita Terkait

Senin, 20 Januari 2025 - 20:51 WIB

Tingkatkan Transparansi, Pemkab Kubu Raya Gelar Sekolah Kelola BOSP Nontunai

Senin, 20 Januari 2025 - 20:42 WIB

Pj Bupati Kubu Raya Buka Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Transaksi BOSP Non Tunai Angkatan I

Senin, 20 Januari 2025 - 20:28 WIB

Pj Bupati Kubu Raya Tinjau Relokasi Pedagang di Desa Parit Baru

Senin, 20 Januari 2025 - 20:11 WIB

Pemerintah Kabupaten Kubu Raya Merelokasi 24 Pedagang di Pasar Melati

Senin, 20 Januari 2025 - 19:54 WIB

Polda Kalbar Ungkap Kasus Importasi Pakaian Bekas Tanpa Ijin, Satu Tersangka Ditangkap

Berita Terbaru