Scroll untuk baca artikel
Terkini

Kantor Desa di Lampung Megah Layaknya Istana Presiden, Viral di Jagat Maya

25
×

Kantor Desa di Lampung Megah Layaknya Istana Presiden, Viral di Jagat Maya

Sebarkan artikel ini
Kantor Desa di Lampung Megah Layaknya Istana Presiden
Kantor Desa di Lampung Megah Layaknya Istana Presiden

KALBARSATU.ID –  Sebuah Kantor Desa di Kabupaten Lampung Utara, Provinsi Lampung menjadi viral. Viral nya kantor Desa itu lantaran mirip dengan Istana Kepresidenan di Jakarta.

Megahnya Kantor Desa itu, ide itu muncul ketika Kepala Desanya terinspirasi setelah terinspirasi dari megahnya Istana Merdeka di Jakarta.

Advertiser
Banner Ads

Kantor Desa Cempaka, Kecamatan Sungkai Jaya, Lampung Utara tersebut dibuat seperti Istana Kepresidenan.

Bangunan yang tampak indah itu, terlihat megah dengan enam pilar raksasa dan lambang burung garuda Indonesia yang terletak tepat di atas gedung, dan itu menggambarkan Istana Negara asli.

Tapi bangunan itu belum sepenuhnya rampung. Sebab disekitaran gedung itu nantinya akan dibangun aula, masjid, tempat pengajian anak-anak serta pagar sehingga benar-benar seperti Istana Presiden yang asli.

“Dengan adanya gedung itu, masyarakat yang memiliki keperluan di kantor desa dapat sekaligus menikmati ataupun berswa foto di bangunan yang megah tersebut,” ujar Kepala Desa Cempaka, Rizki Puspa Dewi, Rabu 18 November 2020.

Katanya, gedung desa itu dibangun pada tahun 2020 ini dengan menggunakan dana desa (DD).

Sementara tanahnya itu merupakan hibah dari salah satu tokoh masyarakat setempat.

“Rencananya bangunan ini akan diresmikan di awal tahun mendatang. Diharapkan masyarakat yang berkunjung dan ingin berswa foto dapat menjaga kebersihan,” tutupnya.(*)

Berlangganan Udpate Terbaru di Telegram dan Google Berita