Terkini

Peduli Dampak Covid 19, Keluarga Besar GMNI Kalbar Terus bagikan Masker, Kali ini di Pasar Kemuning Kota Baru Pontianak

1
Tampak salah satu kader GMNI Pontianak, Topan Dwi Gunawan bagikan masker ke salah satu pedagang pasar kemuning Kota Bru Pontianak

KALBARSATU.ID – Keluarga besar Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kalimantan Barat lanjutkan aksi bagi-bagi masker. Kali ini ratusan masker dibagikan di Area Pasar Kemuning Kota Baru Pontianak, Minggu (12/4/2020) pagi.

Aksi bagi-bagi masker itu diikuti oleh Gerakan Pemuda Marhaenis (GPM) Kalbar, Komunitas Jagat Pramudita (KJP), dan kader GMNI Pontianak.

Advertiser
Banner Ads

Ketua Persatuan Alumni (PA) GMNI Happy Hendrawan mengatakan masker ini penting dibagikan kepada pedagang di area pasar, karena tempat itu sering dan padat interaksi antara pedagang dan pembeli.

“Pasar salah satu tempat yang sering dan ramai dikunjungi oleh masyarakat. Artinya tempat itu rentan menjadi penuran Covid 19. Makanya kita hari ini bagikan masker di pasar kemuning,” sebut ketua PA GMNI Kalbar.

Dok. PA GMNI Kalbar

Pria yang akrab disapa happy itu melanjutkan, bahwa bagi-bagi masker di pasar kemuning merupakan upaya mencegah Covid 19 dan mengedukasi masyarakat. Khusus pedagang di area pasar agar senantiasa menggunakan masker dalam beraktivitas ditengah wabah pandemi Covid 19.

“Ini tidak semata-mata membagikan masker. Tapi lebih dari itu, pesan yang ingin kita sampaikan adalah pentingnya menggunakan masker ditengah wabah covid 19, khususnya kepada pedagang yang sering berinteraksi dengan banyak orang di pasar,” sambungnya.

Ia menambahkan aksi bagi-bagi masker akan tetap berlanjut di beberapa tempat yang dipandang perlu atau rentan terhadap penularan Covid-19, seperti pasar dan tempat keramaian lainnya.

“Selama Covid 19 masih mewabah dan persediaan makser masih ada. Maka aksi kemanusiaan ini atau bagi-bagi masker pada masayarakat akan tetap berlanjut hingga Covid 19 hilang,” imbuhnya.

Selain itu, ia juga menghimbau kepada masyarakat untuk mematuhi protap dari pemerintah, yakni menjaga kesehatan dengan mencuci tangan, hindari kerumunan, tidak keluar rumah jika tidak penting dan menggunakan masker ketika bepergian.

“Imbauan itu penting untuk diindahkan. Karena hal itu untuk memutus mata rantai penularan Covid 19. Ini perlu kesadaran bersama. Mari kita lawan Covid 19,” ajaknya.

Sebagai informasi, Gerakan Sejuta Masker untuk Masyarakat Kalbar masih open donasi. Jika ada para dermawan yang ingin menyisihkan sebagian rezekinya untuk aksi kemanusiaan ini, bisa langsung datang ke Posko atau Sekretariat DPD PA GMNI Kalbar samping Rumah Makan Taroso, Jalan Danau Sentarum Kelurahan Sungai Bangkong Pontianak Kota.

Bisa juga langsung ditransfer ke nomor rekening BNI – 0759945199 dan BCA – 6465502570 atas nama Uray Emma Yaniaries  N. Untuk informasi selanjutnya bisa menghubungi (WA 0812-5744-3555) Uray Emma Yaniaries  N sebagai koordinator pendanaan.

Informasi tambahan, sebelumnya keluarga GMNI Kalbar telah membagikan masker dan makanan kepada kaum dhuafa, ojek daring (online) di depan Sekretariat DPD PA GMNI Kalbar, Jalan Danau Sentarum Kota Pontianak, Jumat (10/4/2020).

Sebelumhya, mereka membagikan ratusan masker di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kabupaten Kubu Raya, Panti Jompo Kubu Raya, dan Rutan Kelas II A Pontianak, Sabtu (11/4/2020).(Zb)

Exit mobile version