Barcelona Bidik Kebangkitan Saat Menjamu Elche: Momentum Pemulihan di Estadi Olimpic Lluis Companys

Barcelona vs Elche, Sumber Foto : Fc Barcelona
Barcelona vs Elche, Sumber Foto : Fc Barcelona

KALBAR SATU ID, BOLA – Barcelona akan berusaha menebus luka lama ketika menjamu Elche di Estadi Olímpic Lluís Companys pada jornada ke-11 La Liga 2025/2026, Senin (3/11/2025) dini hari pukul 00.30 WIB.

Pertandingan ini menjadi ujian penting bagi pasukan Hansi Flick yang tengah mencari kembali ritme permainan setelah kekalahan pahit dari Real Madrid di Santiago Bernabéu akhir pekan lalu.

Bacaan Lainnya

Musim ini, langkah Barcelona terasa lebih berat dibandingkan musim sebelumnya. Jika pada kampanye 2024/2025 mereka tampil dominan dan penuh semangat, kini Blaugrana tampak kehilangan sentuhan magisnya.

Kekalahan 1-2 dari Madrid memang terlihat ketat dari skor, namun kenyataannya di lapangan menunjukkan bahwa Los Blancos jauh lebih superior. Barcelona bahkan bisa saja kalah dengan margin yang lebih besar andai bukan karena penampilan gemilang kiper mereka di bawah mistar.

Kondisi tersebut menjadi peringatan bagi Flick bahwa timnya membutuhkan pembenahan cepat  baik dari segi taktik maupun mental. Laga melawan Elche bukan sekadar tentang tiga poin, tetapi juga tentang

Memulihkan kepercayaan diri dan kembali memperlihatkan karakter khas Barcelona: penguasaan bola, pressing tinggi, dan permainan kolektif yang mematikan. Fans menanti, apakah kebangkitan itu akan dimulai di kandang sendiri.

Perkiraan Susunan Pemain

Barcelona (4-2-3-1): Szczesny; Kounde, Cubarsi, Eric Garcia, Balde; Casado, De Jong; Yamal, F. Lopez, Rashford; Torres.

Pelatih: Hansi Flick

Elche (3-5-2): Pena; Chust, Affengruber, Bigas; Nunez, Mendoza, Febas, Aguado, Valera; Silva, Mir.

Pelatih: Eder Sarabia

Ikuti GOOGLE NEWS atau Join Channel TELEGRAM

Pos terkait

Tinggalkan Balasan