Hari Kedua Pencarian Pekerja Jembatan Sungai Sambas Besar Diperluas

- Editor

Jumat, 4 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hari Kedua Pencarian Pekerja Jembatan Sungai Sambas Besar Diperluas.

i

Hari Kedua Pencarian Pekerja Jembatan Sungai Sambas Besar Diperluas.

KALBAR SATU, SAMBAS – Hari kedua pencarian hilangnya pekerja jembatan di Sungai Sambas Besar tim SAR gabungan melakukan pencarian dengan menggerakan sedikitnya tujuh alut (alat utama).

“Hari kedua kami Tim SAR Gabungan melanjutkan pencarian dengan melakukan pencarian visual, radius pencarian hari kedua mencapai 1,5 nautical mile,” kata Kepala SAR Pontianak I Made Junetra dalam keterangannya pada Jumat (04/08/2023).

Dia menambahkan bahwa untuk mengoptimalkan proses pencarian tim dibagi ke dalam beberapa lokasi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Hari ini alut air yang digunakan dalam pencarian mencapai tujuh unit, terdiri dari satu rubber boat (perahu karet) milik Basarnas, speed boat polair pemangkat, kapal Bakamla Sintete serta empat kapal milik PT. Nindya Karya,” lanjut Junetra.

Kepala SAR Pontianak mengungkapkan bahwa korban dalam pencarian ini bukan merupakan pekerja dari PT. Nindya Karya.

“Setelah ditindaklanjuti didapat kebenaran bahwa Bapak Supiyat yang menjadi korban pencarian sejatinya merupakan pekerja PT. Roeslina Pondasi Indonesia yang merupakan Sub kontraktor Pembangunan Jembatan Sungai Sambas Besar.  Informasi ini sekaligus merubah pernyataan yang mengatakan korban ialah pekerja PT. Nindya Karya,” ungkap Junetra.

Dikatakannya pencarian hari kedua dilakukan sampai sore hari.

“Hingga sore hari Tim SAR Gabungan akan melakukan pencarian secara optimal, semoga korban segera ditemukan,” pungkas Junetra.

Berita Terkait

Berikut ini Susunan Struktur PCNU Kubu Raya 2025-2030
Gerak Cepat, LAZISNU PWNU Kalbar Salurkan Bantuan Korban Banjir
Link Download Logo Konferwil GP Ansor Kalbar Lengkap dengan Makna dan Ucapan
KPU Melawi Tetapkan Hasil Perolehan Suara Pilbup, Paslon Dadi-Malin Menang
Pengprov MI Kalbar Sukses Digelar WBMC 2024, Fighter Indonesia Raih Kemenangan di Laga Profesional
Lantamal XII Sukses Gelar Bersih Sungai Kapuas dan Olahraga Bersama
Madrais Nyatakan Mundur Dari Pencalonan Ketua PCNU Kubu Raya
Pemprov Kalbar Bebaskan Denda Pajak Hingga Desember Tahun ini

Berita Terkait

Minggu, 16 Februari 2025 - 23:18 WIB

Berikut ini Susunan Struktur PCNU Kubu Raya 2025-2030

Sabtu, 1 Februari 2025 - 05:22 WIB

Gerak Cepat, LAZISNU PWNU Kalbar Salurkan Bantuan Korban Banjir

Kamis, 26 Desember 2024 - 01:33 WIB

Link Download Logo Konferwil GP Ansor Kalbar Lengkap dengan Makna dan Ucapan

Rabu, 4 Desember 2024 - 17:29 WIB

KPU Melawi Tetapkan Hasil Perolehan Suara Pilbup, Paslon Dadi-Malin Menang

Selasa, 3 Desember 2024 - 20:09 WIB

Pengprov MI Kalbar Sukses Digelar WBMC 2024, Fighter Indonesia Raih Kemenangan di Laga Profesional

Berita Terbaru