Jelang Natal, Jangan Ada Produk Kadaluarsa dan Kemasan Rusak

- Publisher

Kamis, 23 Desember 2021 - 13:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jelang Natal, Jangan Ada Produk Kadaluarsa dan Kemasan Rusak

i

Jelang Natal, Jangan Ada Produk Kadaluarsa dan Kemasan Rusak

PONTIANAK, KALBAR SATU – Tim Pengawasan Obat dan Makanan Kota Pontianak menggelar inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah pasar swalayan di Kota Pontianak, Rabu (22/12).

Sidak ini menyasar produk-produk yang telah melewati masa kadaluarsa maupun kemasan yang rusak.

Hasil sidak di sejumlah pasar swalayan memang tidak menemukan produk atau barang yang kadaluarsa pada pasar swalayan tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Namun masih ditemukan produk-produk yang kemasannya rusak dan masih dipajang pada rak swalayan.

Baca Juga: Pemkot Pontianak Sidak Sejumlah Pasar, Ini Temuannya

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pontianak Mulyadi meminta kepada pemilik pasar swalayan dan supermarket untuk mengawasi dan memantau produk-produk yang dijual di tempat usahanya.

“Misalnya minuman kaleng ada yang penyok. Inikan kemasannya agak rusak seharusnya tidak dipajang, sebaiknya di kembalikan lagi ke agen,” tegasnya saat menemukan salah satu produk berkemasan kaleng yang penyok.

Selain itu, pihaknya juga masih menemukan gudang yang menyimpan barang-barang kadaluarsa.

Baca Juga: Produk Unggulan UMKM Pontianak Dipamerkan di Bali

Semestinya, kata Mulyadi, gudang tersebut tidak menyimpan produk-produk kadaluarsa karena dikuatirkan barang-barang tersebut tanpa disengaja terpajang pada rak swalayan.

“Tempat penyimpanan makanan itu juga harus steril dan tidak kotor, tidak ada sarang laba-laba dan lainnya sehingga harus terus dibersihkan secara rutin,” ucapnya.

Ia memberikan peringatan kepada pemilik usaha agar tidak mengulangi kesalahannya. Sebab sewaktu-waktu tim ini akan kembali melakukan pengawasan terhadap pasar swalayan maupun supermarket itu.

“Kita minta mereka secara rutin dan berkala mengawasi barang-barang yang mereka jual agar kejadian serupa tidak terulang kembali,” pungkasnya. ( prokopim )

Follow WhatsApp Channel kalbarsatu.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Polisi dan TNI Lakukan Patroli Cegah Aksi Premanisme di Kubu Raya
Wawako Bahasan Apresiasi Kepedulian Sosial Lions Club di Pontianak
Tari Sulam Kalengkang Antarkan Pontianak Juara III Nasional
Polisi Ungkap Kasus Pembunuhan Wanita di Desa Teluk Kapuas Kubu Raya, Begini Kronologinya
Kostum Ikonik Pontianak Pukau Penonton Karnaval Budaya di Surabaya
Wabup Sukiryanto Ajak PGRI Bersinergi Tingkatkan Layanan Pendidikan di Kubu Raya
Sebanyak 100 Santri Ponpes Darul Ulum Ikuti Diklatsar Banser PC GP Ansor Kubu Raya
Polres Kubu Raya Ajak Masyarakat Aktif Laporkan Aksi Premanisme
Tag :

Berita Terkait

Senin, 12 Mei 2025 - 14:09 WIB

Polisi dan TNI Lakukan Patroli Cegah Aksi Premanisme di Kubu Raya

Minggu, 11 Mei 2025 - 19:28 WIB

Wawako Bahasan Apresiasi Kepedulian Sosial Lions Club di Pontianak

Minggu, 11 Mei 2025 - 18:46 WIB

Tari Sulam Kalengkang Antarkan Pontianak Juara III Nasional

Minggu, 11 Mei 2025 - 11:58 WIB

Polisi Ungkap Kasus Pembunuhan Wanita di Desa Teluk Kapuas Kubu Raya, Begini Kronologinya

Sabtu, 10 Mei 2025 - 15:26 WIB

Kostum Ikonik Pontianak Pukau Penonton Karnaval Budaya di Surabaya

Berita Terbaru

Kakanwil Kemenag Kalbar Harap JULEHA Makin Profesional. Foto/Istimewa.

News

Kakanwil Kemenag Kalbar Harap JULEHA Makin Profesional

Senin, 12 Mei 2025 - 18:43 WIB