Pemkab Kubu Raya Siapkan Anggaran 1,5 Miliar Bangun Jalan Ayani 3

- Publisher

Sabtu, 19 April 2025 - 13:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pemkab Kubu Raya Siapkan Anggaran 1,5 Miliar Bangun Jalan Ayani 3. Foto/Istimewa.

i

Pemkab Kubu Raya Siapkan Anggaran 1,5 Miliar Bangun Jalan Ayani 3. Foto/Istimewa.

KALBAR SATU ID – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya terus bergerak cepat dalam upaya membenahi infrastruktur jalan. Salah satunya adalah pembangunan Jalan A. Yani 3 yang menghubungkan simpang empat Transmigrasi menuju ruas jalan Rasau Jaya hingga jalan Wonodadi.

Bupati Kubu Raya, Sujiwo, turun langsung ke lapangan untuk meninjau rencana pembangunan jalan tersebut pada hari ini, Jumat (18 Maret 2025).

Dalam keterangannya, Bupati Sujiwo mengungkapkan bahwa Pemkab Kubu Raya telah menyiapkan anggaran sebesar Rp2,5 miliar untuk merealisasikan proyek strategis ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Tahun ini alhamdulillah kita sudah anggarkan dana sebesar 2,5 miliar, dan kita akan segera lelang dan harus segera diaplikasikan. Target saya, tahun depan dari mulai simpang empat Transmigrasi sampai ke ruas jalan Rasau Jaya sudah selesai dan tuntas. Syukur-syukur bisa tahun ini kita selesaikan,” ungkapnya.

Pembangunan jalan ini diyakini akan membawa dampak signifikan, terutama dalam membuka akses ekonomi masyarakat, khususnya di sektor pertanian. Jalan yang lebih baik akan mempercepat distribusi hasil tani, memperlancar mobilitas warga, serta meningkatkan konektivitas antarwilayah.

Peninjauan ini menandai komitmen nyata pemerintah daerah dalam mewujudkan pemerataan pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kubu Raya.

Jalan A. Yani 3 Membuka Akses Ekonomi Masyarakat, Khususnya di Bidang Pertanian

Pada saat Bupati Kubu Raya, Sujiwo, turun langsung meninjau lokasi rencana pembangunan jalan tersebut pada hari ini, Bupati menegaskan bahwa pembangunan jalan ini akan menjadi jalur strategis yang membuka akses ekonomi baru, khususnya di sektor pertanian.

“Wilayah ini merupakan sentra pertanian yang potensial. Dengan adanya akses jalan yang lebih baik, distribusi hasil panen akan lebih cepat dan efisien, sehingga pendapatan petani pun bisa meningkat,” ujar Sujiwo.

Jalan A. Yani 3 selama ini menjadi salah satu jalur yang cukup vital namun belum terfasilitasi secara maksimal. Melalui pembangunan ini, pemerintah daerah berharap dapat memperlancar mobilitas barang dan jasa, sekaligus memperkuat konektivitas antarwilayah di Kubu Raya.

Masyarakat setempat, Mujito pun menyambut baik rencana ini. Mereka berharap pembangunan jalan dapat segera direalisasikan agar aktivitas pertanian dan ekonomi desa dapat berkembang lebih pesat.

“Kami bersyukur dan berterimakasih dengan keseriusan Pak Bupati, Sujiwo karena turun langsung melihat kondisi jalan Dusun Sido Mulyo ini, kami memang menunggu-nungu akan dibangunnya jalan ini, bertahun-tahun kami berharap, dari bupati ke bupati hingga saat ini Pak Bupati langsung turun dan akan dibangun krang lebih 3 KM akan dibangun,” ucap Mujito.

Mujito mengatakan Masyarakat yang Sebagian besar adalah berprofesi Petani sayur atau holtikultura Dimana hasil pertanian Masyarakat di daerah Sidomulyo inilah yang menyuplai sayur mayur dipasar-pasar sekitar Kota Pontianak dan Kubu Raya.

Rencana pembangunan Jalan A. Yani 3 ini menjadi bagian dari upaya berkelanjutan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya dalam memperkuat infrastruktur dasar dan membuka ruang pertumbuhan ekonomi berbasis potensi lokal.

Follow WhatsApp Channel kalbarsatu.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Tingkatkan Pelayanan PDAM Tirta Raya, Sujiwo: Warga Kubu Raya Harus Mendapatkan Air Bersih
Bupati Sujiwo Dukung Program Koperasi Desa Merah Putih
Dua Motor Air dan Satu Speedboat Tenggelam Bersamaan
Sinergi Polri dan TNI di Kubu Raya, Pastikan Ibadah Paskah Aman Tanpa Gangguan
Korban Tenggelam di Muara Jungkat Ditemukan tim SAR Gabungan
Pencurian Motor Beat di Kubu Raya, Polisi Tangkap Pelaku Tanpa Perlawanan
Bupati Sujiwo Kukuhkan Ketua Tim Penggerak PKK, Harap Bisa Berkolaborasi Membangun Kubu Raya
Modus Tipu Konsumen, Pria di Kubu Raya Curi Injektor Mobil dan Kantongi Uang Servis

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 17:10 WIB

Tingkatkan Pelayanan PDAM Tirta Raya, Sujiwo: Warga Kubu Raya Harus Mendapatkan Air Bersih

Sabtu, 19 April 2025 - 13:15 WIB

Pemkab Kubu Raya Siapkan Anggaran 1,5 Miliar Bangun Jalan Ayani 3

Jumat, 18 April 2025 - 20:35 WIB

Bupati Sujiwo Dukung Program Koperasi Desa Merah Putih

Jumat, 18 April 2025 - 17:21 WIB

Dua Motor Air dan Satu Speedboat Tenggelam Bersamaan

Jumat, 18 April 2025 - 14:07 WIB

Korban Tenggelam di Muara Jungkat Ditemukan tim SAR Gabungan

Berita Terbaru

Bupati Sujiwo Dukung Program Koperasi Desa Merah Putih. Foto/Istimewa.

Daerah

Bupati Sujiwo Dukung Program Koperasi Desa Merah Putih

Jumat, 18 Apr 2025 - 20:35 WIB

Dua Motor Air dan Satu Speedboat Tenggelam Bersamaan. Foto/Istimewa.

Daerah

Dua Motor Air dan Satu Speedboat Tenggelam Bersamaan

Jumat, 18 Apr 2025 - 17:21 WIB