Puskesmas Sungai Raya Terima Bantuan Menkes, Dukung Agenda Digitalisasi

- Publisher

Rabu, 16 April 2025 - 20:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Puskesmas Sungai Raya Terima Bantuan Menkes, Dukung Agenda Digitalisasi. Foto/Istimewa.

i

Puskesmas Sungai Raya Terima Bantuan Menkes, Dukung Agenda Digitalisasi. Foto/Istimewa.

KALBAR SATU ID – Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin menyerahkan tiga unit perangkat Internet Starlink kepada Puskesmas Sungai Raya, Kecamatan Sungai Raya, Rabu (16/4/2025).

Penyerahan dilakukan Menkes Budi didampingi Gubernur Kalimantan Barat Ria Norsan dan Bupati Kubu Raya Sujiwo usai meninjau fasilitas dan pelayanan kesehatan di Puskesmas Sungai Raya. Menkes Budi mengatakan kehadiran Starlink diharapkan dapat meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di seluruh wilayah Indonesia karena kemampuannya menjangkau lebih banyak puskesmas di area yang selama ini memiliki kendala geografis.

“Indonesia memiliki 10 ribu puskesmas yang tersebar di 7 ribu pulau. Dari 10 ribu puskesmas itu, 2.700 di antaranya masih kesulitan mengakses layanan internet dan 700 puskesmas lainnya sama sekali tak bisa mengakses Internet,” ungkapnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menteri Budi mengatakan Kementerian Kesehatan menjalin kerja sama dengan Starlink, yakni layanan Internet yang disediakan oleh perusahaan SpaceX milik Elon Musk.

“Ini untuk menyediakan akses internet yang cepat dan menjangkau seluruh puskesmas di daerah terpencil, perbatasan, dan kepulauan,” jelasnya.

Menurut Menkes, peningkatan konektivitas internet dapat membuka akses yang lebih baik ke layanan kesehatan dan memudahkan akses komunikasi antardaerah sehingga pelaporan dari fasilitas pelayanan kesehatan bisa langsung.

“Aktivitas ini juga mendukung agenda digitalisasi,” tutupnya.

Follow WhatsApp Channel kalbarsatu.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Sujiwo Dukung Program Koperasi Desa Merah Putih
Dua Motor Air dan Satu Speedboat Tenggelam Bersamaan
Sinergi Polri dan TNI di Kubu Raya, Pastikan Ibadah Paskah Aman Tanpa Gangguan
Korban Tenggelam di Muara Jungkat Ditemukan tim SAR Gabungan
Pencurian Motor Beat di Kubu Raya, Polisi Tangkap Pelaku Tanpa Perlawanan
Bupati Sujiwo Kukuhkan Ketua Tim Penggerak PKK, Harap Bisa Berkolaborasi Membangun Kubu Raya
Modus Tipu Konsumen, Pria di Kubu Raya Curi Injektor Mobil dan Kantongi Uang Servis
Rumah Warg di Kubu Raya Terbakar, Diduga Karena Arus Pendek

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 20:35 WIB

Bupati Sujiwo Dukung Program Koperasi Desa Merah Putih

Jumat, 18 April 2025 - 17:21 WIB

Dua Motor Air dan Satu Speedboat Tenggelam Bersamaan

Jumat, 18 April 2025 - 17:17 WIB

Sinergi Polri dan TNI di Kubu Raya, Pastikan Ibadah Paskah Aman Tanpa Gangguan

Jumat, 18 April 2025 - 14:07 WIB

Korban Tenggelam di Muara Jungkat Ditemukan tim SAR Gabungan

Jumat, 18 April 2025 - 12:32 WIB

Pencurian Motor Beat di Kubu Raya, Polisi Tangkap Pelaku Tanpa Perlawanan

Berita Terbaru

Bupati Sujiwo Dukung Program Koperasi Desa Merah Putih. Foto/Istimewa.

Daerah

Bupati Sujiwo Dukung Program Koperasi Desa Merah Putih

Jumat, 18 Apr 2025 - 20:35 WIB

Dua Motor Air dan Satu Speedboat Tenggelam Bersamaan. Foto/Istimewa.

Daerah

Dua Motor Air dan Satu Speedboat Tenggelam Bersamaan

Jumat, 18 Apr 2025 - 17:21 WIB