Kalbar Satu, News – Apel Kesigapan Penanggulangan Bencana Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) Wilayah Hukum Polres Kubu Raya Tahun 2023 berlangsung di PT. Pundi Lahan Khatulistiwa, RT. 003/RW 003, Dusun Karya Usaha, Desa Kuala Mandor A, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya. Rabu, (22/02/2023).
Dalam Amanatnya Bupati Kubu Raya H. Muda Mahendrawan, S.H., M.Kn, mengutarakan, Ucapan terima kasih atas inisiatif Kapolres Kubu Raya dalam menyelenggarakan apel kesiapsiagaan ini untuk persiapan antisipasi Karhutla di wilayah Kabupaten Kubu Raya Tahun 2023.
Baca juga: Aksi Heroik Kapolres Kubu Raya Padamkan Kebakaran Lahan Gambut
“Untuk diketahui bersama bahwa Kabupaten Kubu Raya menjadi salah satu lokasi yang memiliki struktur tanah gambut yang luas yaitu sekitar 70 persen, hal ini tentunya membuat wilayah kita menjadi daerah yang rawan potensi timbulnya karhutla,” katanya.
Oleh karena itu, lanjut Muda, Pemerintah Daerah Kabupaten Kubu Raya mengajak seluruh elemen masyarakat agar bersama-sama melakukan upaya-upaya, latihan penguatan, serta manajemen dalam menanggulangi karhutla di wilayah Kabupaten Kubu Raya.
Baca juga: Inilah Layanan Aduan Polres Kubu Raya via WhatsApp hingga Nomor Kapolres
Sedangkan Kapolres Kubu Raya, AKBP Arief Hidayat, S.H., S.I.K., mengatakan dalam amanat Apel gelar pasukan dan sarpras ini dilaksanakan sebagai bentuk kesiapsiagaan POLRI bersama instansi terkait lainnya.
“Dalam upaya mengantisipasi kemungkinan terjadinya titik api dan kebakaran hutan dan lahan di wilayah Kabupaten Kubu Raya,” tuturnya.
Baca juga: Jumat Curhat: Polres Kubu Raya Lebih Dekat Dengan Masyarakat Selesaikan Masalah
“Kita pastikan kembali bahwa kondisi sarana dan prasarana yang kita miliki sebagai alat penunjang penanggulangan karhutla dalam kondisi siap pakai, dan seluruh personil dan operator dari semua lini mampu mengoprasikan peralatan yang kita punya,” kata Arief
Dikatakan Arief, sesuai perkiraan BMKG Tahun 2023 potensi terjadinya kebakaran hutan dan lahan di wilayah Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) lebih besar dibandingkan dengan tahun 2022.
Baca juga: Ngopi Presisi Kapolres Kubu Raya Bersama Awak Media, Sampaikan Curahan Hati Wartawan
“Hal ini sesuai dengan arahan bapak Presiden Republik Indonesia pada saat pelaksanaan rapat pimpinan TNI dan POLRI tahun 2023 di Jakarta,” ungkapnya.
“Bahwa potensi kebakaran hutan dan lahan sangat besar, utamanya di Provinsi Riau, Sumatera Selatan, Jambi, Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan dan Kalimantan Timur. Oleh karenanya pencegahan dan penanggulangan kebakaran hutan dan lahan menjadi salah satu fokus dan prioritas Polres Kubu Raya tahun 2023,” pungkas Arief.
Baca juga: Kapolres Kubu Raya Hadiri Isra Mikraj dan Pelantikan Ikatan Imam dan Khatib Kabupaten Kubu Raya
Apel yang melibatkan Forkopimda dan seluruh Stakeholder Kabupaten Kubu Raya yakni, Bupati Kubu Raya H. Muda Mahendrawan, S.H., M.Kn, Kapolres Kubu Raya AKBP Arief Hidayat, S.H., S.I.K.,PS. Kasubdit Tipsos KOMPOL Hasbullah, AR. S.H, Direksi PT. Pundi Lahan Khatulistiwa H. Darso (Direktur Utama ), Darwisata (Direktur Operasional), Soepomo Ari Subroto (Jendral Manajer), dan Helmi (Kepala Pabrik).
Hadir juga Dandim 1207/Pontianak diwakili Pabung Kab. Kubu Raya, LETKOL INF Dr. H.N. ALAMSYAH.S.Ag., M.E.I, PJU Polres Kubu Raya Kepala Basarnas Kab. Kubu Raya diwakili Kasi Ops Eryk, Kepala BPBD Kabupaten Kubu Raya diwakili Kabid Damkar Kubu Raya Yustini, Kepala Manggala Agni Wilayah Kalimantan VIII / Pontianak diwakili oleh Kada Ops Taufikurohman.
Baca juga: PCNU Kota Pontianak: Doorprize Dua Paket Umrah di Apel Hari Santri Nasional
Serta Kasat Pol PP Kabupaten Kubu Raya diwakili Kasi rantib Despriadi, Kadishub Kubu Raya, Drs. Odang Prasetyo, M.Si., Camat Kuala Mandor B Ir. Nurwanti, M.M., Camat Sungai Raya Drs. M. Ikhsan Sukendar, M.Si, Camat Sungai Ambawang diwakili Sekretaris Kecamatan Sungai Ambawang Drs. Darussalam, Kapolsek Jajaran Polres Kubu Raya
Danramil 1207/06/Sungai Ambawang, Kapten Kav Edi Darmadi, 1 (satu) Regu Personil Koramil Sungai Ambawang, 1 Pleton gabungan Personil Sat Samapta Polres Kubu Raya dan Bhabinkamtibmas, 1 regu Personil Satpol PP Kabupaten Kubu Raya, 1 Regu Personil BPBD Kabupaten Kubu Raya, 1 Regu Personil Basarnas Kabupaten Kubu Raya, Damkar PT. Pundi Lahan Khatulistiwa, Damkar PKSA Kecamatan Sungai Ambawang, Damkar Siaga Kecamatan Sungai Raya dan Damkar Markopolo Kecamatan Rasau Jaya.