KALBAR SATU ID – Ikatan Lanceng Praben (ILP) Kalimantan Barat didukung Ikatan Keluarga Besar Madura (IKBM) Pontianak akan menyelenggarakan technical meeting Pemilihan Lanceng Praben Pontianak, di Aula Rumah Dinas Wakil Wali Kota Pontianak, Jl KS Tubun nomor 5, Minggu (20/2/2022).
“Pada technical meeting ini, para pendaftar akan diberikan penjelasan tentang teknis pelaksanaan pemilihan Lanceng Praben Pontianak 2022,” kata Sodiqin, Ketua Panitia Pemilihan Lanceng Praben Pontianak 2022 saat ditemui pada Sabtu, 19 Februari 2022.
Rencananya rangkaian pemilihan Lanceng Praben Pontianak 2022 akan dilaksanakan pada 3-6 Maret. Nantinya para finalis bakal menjalani proses pembekalan hingga acara puncak pemilihan, untuk mendapatkan duta-duta dengan kemampuan terbaik dan berwawasan luas.
Baca juga: LASEM Kalbar Launching dan Gelar Budaya Pesona Madura Kalimantan Barat
Baca juga: Wabup Kapuas Hulu Pakai Pakaian Adat Madura di HUT ke-65 Pemprov Kalbar
Pemilihan Lanceng Praben tingkat Kota Pontianak kali pertama digelar. “Pemilihan tingkat Kota Pontianak ini merupakan bagian dari program kerja ILP Kalbar. Nantinya setelah pemilihan, akan dibentuk ILP Pontianak,” ujar Hamdan Syakirin, Ketua Ikatan Lanceng Praben Kalbar.
Sebelumnya ILP Kalbar telah melakukan audiensi dengan Wakil Wali Kota Pontianak, membahas mengenai pemilihan Lanceng Praben Pontianak 2022. “Beliau menyatakan dukungan terhadap kegiatan ini,” lanjut Hamdan.
Baca juga: Wali Kota Pontianak Perkuat Pemetaan Antisipasi Lonjakan Kasus Covid-19
Baca juga: LBH PB PMII Minta RUU Larangan Minuman Berakohol Segera Disahkan
Baca juga: Musrenbang RKPD Sungai Raya, Kades Sungai Ambangah Harap Pemekaran Kecamatan Kumpai Segera Terealisasi
Pemilihan Lanceng Praben Pontianak 2022 juga didukung oleh IKBM Pontianak. “Kita ingin ada duta-duta budaya Madura di tingkat Kota Pontianak. Ini kegiatan perdana. Selanjutnya akan digelar pemilihan secara berkala,” kata Berdi, Ketua IKBM Pontianak.
Menurut Berdi, arah program kerja Lanceng Praben Pontianak akan dirancang dengan tujuan merekatkan hubungan dan kerjasama antar-kalangan muda lintas etnis di Pontianak. “Programnya untuk meningkatkan kapasitas anak muda sebagai penggerak dalam merawat perdamaian, persatuan, dan mempromosikan serta memajukan budaya di Pontianak.”
Komentar ditutup.