Fakta Dibalik Tewasnya Wanita Jakarta Loncat dari Lantai 3 Mall Kubu Raya

- Publisher

Jumat, 4 Oktober 2024 - 16:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Fakta Dibalik Tewasnya Wanita Jakarta Loncat dari Lantai 3 Mall Kubu Raya. Foto/Istimewa.

i

Fakta Dibalik Tewasnya Wanita Jakarta Loncat dari Lantai 3 Mall Kubu Raya. Foto/Istimewa.

KALBAR SATU ID – Tewasnya seorang wanita muda asal DKI Jakarta masih menyisakan duka yang mendalam bagi keluarga. Perempuan muda ini diduga mengalami depresi karena himpitan ekonomi dan selalu gagal mendapatkan pekerjaan, sehingga ia nekat mengakhiri hidupnya dengan cara menjatuhkan dirinya dari lantai 3 dan berakhir di lantai dasar parkiran Mall Kubu Raya.

Diketahui, korban pun sempat dilarikan ke RS. Soedarso Pontianak untuk mendapatkan pertolongan medis, namun nyawanya tak dapat tertolong, korban dinyatakan meninggal dunia oleh tim medis akibat beberapa kondisi luka fatal yang dialaminya usai menjatuhkan dirinya dari lantai 3 Mall Kubu Raya.

Kasubsi Penmas Sihumas Polres Kubu Raya Aiptu Ade mengungkapkan pemicu aksi nekat korban tersebut dilandasi oleh himpitan ekonomi dan kegagalannya dalam mendapatkan pekerjaan sehingga diduga korban depresi, dan informasi tersebut dari orang tua korban setelah dilakukan pemeriksaan secara intensif oleh Satreskrim Polres Kubu Raya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Setelah dilakukan pemeriksaan secara intensif terhadap keluarga korban terutama terhadap ibunya, diduga korban ini depresi karena selalu gagal mendapat pekerjaan dan korban sudah beberapa kali berniat bunuh diri karena himpitan ekonomi dan itu diutarakan korban kepada ibunya,” kata Ade, Jumat (4/10).

Ade mengungkapkan, setelah dilakukannya visum et repertum oleh Tim Medis dari RS. Soedarso Pontianak ada empat penyebab kematian korban akibat terjatuh dari lantai 3 mall Kubu Raya.

“Setelah dilakukan visum et repertum, penyebab kematian korban diketahui akibat patah pada tulang pangkal leher, pendarahan di dalam kepala, patah tulang rusuk sebelah kiri, serta patah tulang panggul.” ungkap Ade.

Follow WhatsApp Channel kalbarsatu.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Dua Wanita Pontianak Utara Selundupkan Sabu 1 Kg Dalam Sandal, Pelaku Ditangkap di Bandara Supadio
Momentum Ramadhan, Kakanwil Kemenag Kalbar Ajak Umat Muslim Tingkatkan Ibadah
Polres Kubu Raya Cegah Kejahatan di Titik Rawan, Berikan Layanan Terbaik Kepada Masyarakat
Polisi Amankan Aktifitas Masyarakat di Pasar Juadah Sungai Raya Selama Ramadhan
Cegah Perang Sarung dan Balap Liar, Polres Kubu Raya Perketat Patroli Subuh
Polresta Pontianak Gelar Upacara Pelepasan Purna Bhakti Personel
Kakanwil Kemenag Muhajirin: Hilal Tampak di Sungai Kakap Kalbar
Polresta Bersama BEM STAKatN Pontianak Gelar Bakti Sosial

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 14:15 WIB

Dua Wanita Pontianak Utara Selundupkan Sabu 1 Kg Dalam Sandal, Pelaku Ditangkap di Bandara Supadio

Minggu, 2 Maret 2025 - 22:35 WIB

Momentum Ramadhan, Kakanwil Kemenag Kalbar Ajak Umat Muslim Tingkatkan Ibadah

Minggu, 2 Maret 2025 - 16:53 WIB

Polres Kubu Raya Cegah Kejahatan di Titik Rawan, Berikan Layanan Terbaik Kepada Masyarakat

Minggu, 2 Maret 2025 - 16:48 WIB

Polisi Amankan Aktifitas Masyarakat di Pasar Juadah Sungai Raya Selama Ramadhan

Minggu, 2 Maret 2025 - 12:41 WIB

Cegah Perang Sarung dan Balap Liar, Polres Kubu Raya Perketat Patroli Subuh

Berita Terbaru