KALBAR SATU ID – Gerakan Pemuda Desa (GPD) Sungai Segak laksanakan Musyawarah Besar yang bertepatan di warkop dan foodcourt panglima (23/7/23) malam.
Melalui hasil Musyawarah dan kesapakatan forum Saudara Wakip. S.Pd. terpilih sebagai nahkoda baru Gerakan Pemuda Desa (GPD) Sui Segak Periode 2023-2025.
Hambali, S.Sos selaku ketua periode 2021- 2023 menyampaikan bahwa organisasi ini harus hidup dan bertahan karena dibentuk sebagai wadah kepedulian pemuda terhadap Desa Sui. Segak.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Baca juga: Penjelasan Polres Kubu Raya: Penemuan Mayat di Tanggul Laut Desa Rengas Kapuas
Baca juga: Oknum Kader Geruduk Kantor Pengurus Besar, PMII Bangkalan Angkat Bicara
“Pemuda yang sudah mendalami ilmu keorganisasian baik intra dan ekstra kampus sangat di butuhkan ilmunya untuk diaplikasikan pada desa,” ujarnya.
Ia menambahkan, organisasi ini untuk merangkul dan menjaring pemuda-pemudi dari berbagai Dusun yang berpontensi dan memiliki jiwa peduli untuk meningkatkan Sumber Daya Manusi (SDM) Desa Sui Segak.
Baca juga: Jualan Sabu, Wanita di Kecamatan Sungai Kakap Diciduk Polisi
“Akan menjadi baik bila pemuda berwadah berhimpun. Nah dari situ akan memiliki visi dan misi artinya setiap gerakan dan tindakan untuk perbaikan pada desa itu sendiri,” imbuhnya.