KALBAR SATU ID – Suasana haru dan penuh kebahagiaan menyelimuti Asrama Haji Pontianak pada Senin siang, 7 Juli 2025. Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kanwil Kementerian Agama Kalimantan Barat, Hj. Salbia Muhajirin Yanis, bersama jajaran pengurus DWP turut menyambut kedatangan 181 jemaah haji asal Kabupaten Kubu Raya yang tergabung dalam Kloter 22. Rombongan ini juga terdiri dari 1 orang pendamping dari KBIHU dan 1 orang TPHI.
Kedatangan para jemaah disambut dengan suka cita oleh keluarga, kerabat, dan sejumlah pejabat pemerintah serta tokoh Kementerian Agama Kalbar. Turut hadir Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalbar, Asisten III Sekda Provinsi Kalbar H. Alfian Salam, Kepala Kanwil Kemenag Kalbar H. Muhajirin Yanis, Kabid PHU Kanwil Kemenag Kalbar H. Kamaluddin, serta unsur PPIHD Provinsi dan PPIHD Kabupaten Kubu Raya.
Dalam suasana penuh kehangatan itu, Hj. Salbia menyampaikan rasa syukur atas keselamatan dan kemabruran para jemaah. Ia mengungkapkan harapannya agar pengalaman spiritual selama berada di Tanah Suci Makkah dan Madinah dapat menjadi bekal perubahan positif di tengah keluarga dan masyarakat. “Semoga menjadi haji yang mabrur dan membawa kesejukan iman di lingkungan masing-masing,” ucapnya penuh haru.
Momen penyambutan ini menjadi semakin istimewa dengan hadirnya DWP Kemenag Kabupaten Sintang yang turut menjemput salah satu jemaah, yaitu H. Anang Nurkholis, yang selama di Arab Saudi bertugas sebagai Pembimbing Ibadah.
Tangis haru dan pelukan penuh rindu pecah ketika para jemaah dipertemukan kembali dengan orang-orang tercinta. Doa bersama pun dipanjatkan agar seluruh jemaah senantiasa diberikan kesehatan, istiqamah dalam menjaga kemabruran haji, serta menjadi pribadi yang lebih baik dan teladan bagi keluarga dan masyarakat.
Kehadiran DWP dalam momen penyambutan ini bukan hanya sebagai bentuk dukungan emosional, tetapi juga wujud nyata peran aktif perempuan dalam mendukung pelayanan dan pembinaan keagamaan di lingkungan Kementerian Agama.