KPU Kalbar Gelar Rapat Pleno Terbuka, Tetapkan Nomor Urut Cagub-Cawagub 2024

- Publisher

Senin, 23 September 2024 - 22:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Barat menggelar Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat Tahun 2024 bertempat di Hotel Qubu Resort, Kabupaten Kubu Raya, Senin (23/09/2024).

i

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Barat menggelar Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat Tahun 2024 bertempat di Hotel Qubu Resort, Kabupaten Kubu Raya, Senin (23/09/2024).

KALBAR SATU ID – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Barat menggelar Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat Tahun 2024 bertempat di Hotel Qubu Resort, Kabupaten Kubu Raya, Senin (23/09/2024).

Tiga pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat Sutarmidji-Didi, Norsan-Krisantus, dan Muda Mahendrawan-Jakius Sinyor hadir didampingi para tim pendukung.

Hasil pengundian pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan, Sutarmidji-Didi mendapatkan laporan nomor urut 1, Norsan-Krisantus nomor urut 2, dan Muda Mahendrawan-Jakius Sinyor nomor urut 3.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Baca juga: KPU Tetapkan Nomor Urut Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Pontianak di Pilkada Tahun 2024

Kemudian acara dilanjutkan dengan melaksanakan deklarasi kampanye damai Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat Tahun 2024.

Naskah deklarasi dibacakan oleh Ketua KPU Kalimantan Barat, Muhammad Syarifuddin Budi dan diikuti oleh seluruh peserta yang hadir.

Selanjutnya kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan naskah deklarasi kampanye damai oleh pasangan calon peserta Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat, Ketua dan Sekretaris tim pelaksanaan kampanye dan disaksikan oleh Pj Gubernur Kalbar, Ketua DPRD Kalbar, Kapolda Kalbar, Kepala Kejaksaan Tinggi Kalbar, Pangdam XII Tanjungpura, Ketua KPU Kalbar, dan Bawaslu Kalbar.

Follow WhatsApp Channel kalbarsatu.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Penguatan Ekoteologi, Kemenag Kalbar Tanam Ribuan Pohon Matoa
Ketua DWP Kemenag Kalbar Berikan Pembinaan di Kota Singkawang
Muhajirin Yanis Ajak Jamaah Haji Perkuat Niat dan Peduli Lingkungan Lewat Gerakan Tanam Pohon
Majelis Adat Budaya Melayu Kalbar Gelar Milad ke-28 dan Halal Bihalal
Rakerda II LPTQ Provinsi Kalbar 2025 Resmi Dibuka, Muhajirin Yanis Apresiasi Dukung Penuh Gagasan Strategis
Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat, Menkes RI Hadiri Peletakan Batu Pertama RSUD TBSI Kubu Raya
RSUD Tuan Besar Sy Idrus Diresmikan: Pemerintah Komitmen Tingkatkan Layanan Kesehatan di Kubu Raya
Bank Kalbar Rayakan HUT Ke-61: Perkuat Komitmen Menuju Pertumbuhan Berkelanjutan

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 14:38 WIB

Penguatan Ekoteologi, Kemenag Kalbar Tanam Ribuan Pohon Matoa

Senin, 21 April 2025 - 21:42 WIB

Ketua DWP Kemenag Kalbar Berikan Pembinaan di Kota Singkawang

Senin, 21 April 2025 - 16:16 WIB

Muhajirin Yanis Ajak Jamaah Haji Perkuat Niat dan Peduli Lingkungan Lewat Gerakan Tanam Pohon

Sabtu, 19 April 2025 - 13:24 WIB

Majelis Adat Budaya Melayu Kalbar Gelar Milad ke-28 dan Halal Bihalal

Kamis, 17 April 2025 - 01:15 WIB

Rakerda II LPTQ Provinsi Kalbar 2025 Resmi Dibuka, Muhajirin Yanis Apresiasi Dukung Penuh Gagasan Strategis

Berita Terbaru

Wako Edi Kamtono Resmikan Kantor Lurah Sungai Jawi Luar. Foto/Istimewa.

Daerah

Wako Edi Kamtono Resmikan Kantor Lurah Sungai Jawi Luar

Selasa, 22 Apr 2025 - 16:41 WIB