Tangani Banjir, Pemkab Kubu Raya Gandeng BPJN Kementerian PU

- Publisher

Selasa, 11 Maret 2025 - 20:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tangani Banjir, Pemkab Kubu Raya Gandeng BPJN Kementerian PU. Foto/Istimewa.

i

Tangani Banjir, Pemkab Kubu Raya Gandeng BPJN Kementerian PU. Foto/Istimewa.

KALBAR SATU ID – Pemerintah Kabupaten Kubu Raya telah menyatakan status tanggap darurat terhadap bencana banjir yang terjadi di tiga desa di Kecamatan Sungai Ambawang, yakni Lingga, Teluk Bakung, dan Pancaroba. Oleh karena itu, pemerintah kabupaten telah melakukan sejumlah aksi untuk mengatasi banjir tersebut.

“Salah satunya berkoordinasi dengan Balai Pelaksanaan Jalan Nasional dari Kementerian PUPR,” ungkap Bupati Kubu Raya Sujiwo saat menerima kunjungan dari Perwakilan Balai Pelaksanaan Jalan Nasional di ruang kerjanya, Selasa (11/3/2025).

Bupati Sujiwo berharap agar setelah kondisi kering, Kementerian bisa segera melakukan eksekusi agar pengguna jalan tidak terhambat khususnya menjelang Hari Raya Idulfitri dan seterusnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kalau tak segera diperbaiki, kita khawatir akan terjadi kemacetan dan lain sebagainya,” ungkapnya.

Sementara Perwakilan Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Kalimantan Sofyan menyampaikan pihaknya telah mulai melakukan penanganan terkait masalah banjir yang berada di Kecamatan Sungai Ambawang. Sebelumnya, Balai sudah melakukan tindakan seperti penutupan lubang.

“Jadi selanjutnya mungkin kami akan mengusulkan dana tanggap darurat yang nanti akan kita lakukan, yaitu memperbaiki bahu jalan dengan melakukan penimbunan dengan pasir yang ditempatkan di dalam geomet, selanjutnya kita akan menggelar dengan sirtu untuk mengurangi kemacetan air dan mengeringkan jalan, sehingga lalu lintas berjalan dengan lancar,” katanya.

Dia menambahkan, pihaknya sebelumnya sudah melaksanakan pengerukan di daerah sungai agar debit air bisa berkurang.

“Di bulan Januari, kami juga sudah pernah meninggikan di lokasi banjir sepanjang 280 meter. Alhamdulillah mengurangi kemacetan,” katanya.

Follow WhatsApp Channel kalbarsatu.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ketua DWP Kemenag Kalbar Berikan Pembinaan di Kota Singkawang
Muhajirin Yanis Ajak Jamaah Haji Perkuat Niat dan Peduli Lingkungan Lewat Gerakan Tanam Pohon
Majelis Adat Budaya Melayu Kalbar Gelar Milad ke-28 dan Halal Bihalal
Rakerda II LPTQ Provinsi Kalbar 2025 Resmi Dibuka, Muhajirin Yanis Apresiasi Dukung Penuh Gagasan Strategis
Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat, Menkes RI Hadiri Peletakan Batu Pertama RSUD TBSI Kubu Raya
RSUD Tuan Besar Sy Idrus Diresmikan: Pemerintah Komitmen Tingkatkan Layanan Kesehatan di Kubu Raya
Bank Kalbar Rayakan HUT Ke-61: Perkuat Komitmen Menuju Pertumbuhan Berkelanjutan
The Asia Foundution Luncurkan Program Akselerasi Inklusi Keuangan Untuk Perempuan Rentan di Kalbar

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 21:42 WIB

Ketua DWP Kemenag Kalbar Berikan Pembinaan di Kota Singkawang

Senin, 21 April 2025 - 16:16 WIB

Muhajirin Yanis Ajak Jamaah Haji Perkuat Niat dan Peduli Lingkungan Lewat Gerakan Tanam Pohon

Sabtu, 19 April 2025 - 13:24 WIB

Majelis Adat Budaya Melayu Kalbar Gelar Milad ke-28 dan Halal Bihalal

Kamis, 17 April 2025 - 01:15 WIB

Rakerda II LPTQ Provinsi Kalbar 2025 Resmi Dibuka, Muhajirin Yanis Apresiasi Dukung Penuh Gagasan Strategis

Rabu, 16 April 2025 - 20:43 WIB

Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Masyarakat, Menkes RI Hadiri Peletakan Batu Pertama RSUD TBSI Kubu Raya

Berita Terbaru

Polisi Bongkar Jaringan Sabu Jalur Perairan Kubu Raya. Foto/Istimewa.

Daerah

Polisi Bongkar Jaringan Sabu Jalur Perairan Kubu Raya

Senin, 21 Apr 2025 - 16:31 WIB

HUT ke-38 Antapanju, Bupati Sujiwo Apresiasi Purnawirawan. Foto/Istimewa.

Daerah

HUT ke-38 Antapanju, Bupati Sujiwo Apresiasi Purnawirawan

Senin, 21 Apr 2025 - 15:30 WIB