Rahmat Aryandhi Gozali aktivis GMNI Pontianak |
KALBARSATU.ID – Hari jadi kabupaten Bengkayang diperingati setiap tanggal 27 April, dan tepat hari ini di tahun 2020 Kabupaten Bengkayang telah menginjak usia yang ke- 21 tahun, usia yang jika di misalkan dengan personal manusia adalah remaja yang mulai memasuki tahap kehidupan yang penuh dengan tantangan, yaitu tahap kedewasaan, kiasan tersebut cukup relevan mengingat beragam nya untaian persoalan yang terselip di kondisi kekinian kita hari-hari ini diantaranya seperti urusan tata kota, infrastruktur dan pelayanan publik, kesejahteraan, sumber daya manusia dan lain-lain.
Persoalan-persoalan tersebut adalah hal yang harus kita fikirkan bersama dan kita hadapi dengan semangat ketulusan dan jiwa abdi yang besar dan kuat, meskipun dibutuhkan proses dan waktu tetapi melalui peran proaktif kita semua dan ide-ide solutif yang kita hasilkan maka perlahan persoalan-persoalan tersebut dapat di atasi satu persatu, sebab deru arus zaman yang membawa persoalan-persoalan dan tantangan baru tak bisa menunggu dan tak bisa dibendung, tidak bisa tidak kita akan terseret kedalam pusaran kehidupan yang jauh lebih kompleks, perkembangan teknologi, informasi dan komunikasi serta globalisai.
Hari jadi kabupaten bengkayang yang ke- 21 ini mesti dijadikan momentum bagi kita semua untuk meningkatkan kepedulian, kesadaran dan semangat jiwa abdi yang tinggi untuk menjadi bagian dari solusi dari tiap persoalan yang ada dikabupaten bengkayang agar kabupaten bengkayang semakin maju dan semakin siap lagi ketika dihadapkan dengan berabagai tantangan zaman.
Bengkayang juga merupakan kabupaten dengan masyarakat yang majemuk, beragam suku, agama, adat dan budaya, ini merupakan anugerah dan salah satu dari sekian banyak kekayaan yang dimiliki oleh kabupaten bengkayang, dan di hari jadi kabupaten Bengkayang yang ke-21 dengan tema “Bersama Membangun Dalam Keberagaman” semoga semakin meningkatkan kesadaran kita semua akan penting nya menumbuhkan rasa kebersamaan dengan memberikan manfaat bagi perkembangan dan kemajuan kabupaten bengkayang serta mempererat persatuan dan kesatuan ditengah perbedaan.
Penulis: Rahmat Aryandhi Gozali
Sekretaris DPK GMNI UPB