DPP PDIP Keluarkan Rekom untuk Pilkada Sintang dan Bengkayang, Ini Namanya

- Publisher

Rabu, 5 Agustus 2020 - 12:14 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPD PDI Perjuangan Kalbar, Lasarus (ist)

i

Ketua DPD PDI Perjuangan Kalbar, Lasarus (ist)

KALBARSATU.ID – Akhirnya DPP PDI Perjuangan keluarkan rekomendasi pasangan calon bupati dan wakil bupati di Kabupaten Bengkayang dan Sintang Provinsi Kalimantan Barat.

Ketua DPD PDI Perjuangan Kalbar, Lasarus menyebutkan bahwa di dua daerah tersebut rekom dari DPP sudah keluar.

“Di Kabupaten Sintang PDI Perjuangan bakal mengusung Yohanes Rumpak sebagai Bupati berpasangan dengan Syarifuddin sebagai Wakil Bupati,” katanya kepada awak media saat di temui di Kantor DPD PDI Perjuangan Kalbar, Selasa (4/8/2020).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Untuk di Bengkayang, PDI Perjuangan mengusung Martinus Kajot sebagai Bupati berpasangan dr. Carlon Dja’far sebagai Wakil Bupati,” lanjutnya.

Dikatakannya bahwa dirinya belum bisa mengambil surat rekomendasi itu, karena karena masih dalam posisi reses.

“Tapi di DPP sudah selesai, dapat informasi juga sudah selesai,” ujarnya.

Untuk di Bengkayang karena ada dua kader yang maju Lasarus mengatakan akan ada keputusan lebih lanjut yang diambil DPP.

“Di DPD mengamankan dan menindaklanjuti putusan dari DPP itu sendiri,” imbuhnya.

Sebagaimana diketahui, selain Martinus Kajot kader PDI Perjuangan yang maju di Bengkayang kader lainnya yang juga maju ialah Sebastianus Darwis. Ia mendapat direkom dari partai Gerindra dan Partai Golkar untuk maju di pilkada Sintang.

“Biar DPP yang memutuskan, kami melaksanakan putusan DPP, apakah nanti bagaimana tindaklanjut secara organisasi. DPP yang memutuskan, ketika DPP memutuskan seperti apa, akan kita umumkan,” katanya.(*)

Follow WhatsApp Channel kalbarsatu.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Momentum Ramadhan, Polda Kalbar Berbagi Dengan Guru Ngaji dan Masyarakat
LINK NONTON GRATIS MotoGP Thailand 2025 Trans7 Hari Ini: Cara Live Streaming di HP
Link Nonton Streaming Gratis MotoGP Thailand Minggu 2 Maret 2025, Live Trans7 Sore Ini
Amalan dan Doa Minta Jodoh Di Bulan Ramadhan: Lakukan Dengan Istiqomah
Cara Mendapatkan Uang di Bulan Ramadhan, Jualan Takjil Hingga Bisnis Online
Rekomendasi Menu Buat Buka Puasa Enak Yang Viral di Sosmed
Hasil Kualifikasi MotoGP Thailand Sabtu 1 Maret 2025: Marc Marquez Tercepat
Kalbar Masuk Tanggal 24-25 Diperkirakan Hujan, Berikut Rincian BMKG

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 20:56 WIB

Momentum Ramadhan, Polda Kalbar Berbagi Dengan Guru Ngaji dan Masyarakat

Minggu, 2 Maret 2025 - 14:08 WIB

LINK NONTON GRATIS MotoGP Thailand 2025 Trans7 Hari Ini: Cara Live Streaming di HP

Minggu, 2 Maret 2025 - 12:33 WIB

Link Nonton Streaming Gratis MotoGP Thailand Minggu 2 Maret 2025, Live Trans7 Sore Ini

Sabtu, 1 Maret 2025 - 22:23 WIB

Amalan dan Doa Minta Jodoh Di Bulan Ramadhan: Lakukan Dengan Istiqomah

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:39 WIB

Cara Mendapatkan Uang di Bulan Ramadhan, Jualan Takjil Hingga Bisnis Online

Berita Terbaru

Polresta Pontianak Tangkap Dua Tersangka Bawa Sabu. Foto/Istimewa.

News

Polresta Pontianak Tangkap Dua Tersangka Bawa Sabu

Selasa, 11 Mar 2025 - 14:22 WIB

Polisi Himbau Masyarakat Waspada Modus Kejahatan Digital. Foto/Istimewa.

News

Polisi Himbau Masyarakat Waspada Modus Kejahatan Digital

Selasa, 11 Mar 2025 - 13:49 WIB