KALBAR SATU, SINTANG -Dewan Pimpinan Cabang Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kabupaten Sintang pada tanggal 24-25 Juli 2022 menggelar aksi galang dana untuk korban kebakaran rumah di Mensiku.
Penggalangan dana bantuan tersebut bertempat di simpang 5 atau di Tugu Adipura.
Arias Efatha mengatakan Pada hari pertama galang dana, sempat terhambat karena kondisi cuaca yang tidak mendukung sehingga pada tanggal 24 juli 2022.
“kami mulai bergerah dari sekitar jam 17:00 wib. Aksi galang dana tersebut harus di laksanakan karena soal kemanusiaan,” kata Ketua DPC GMNI Sintang saat dikonfirmasi kalbarsatu.id, Selasa 25 Juli 2022.
Aksi sosial selama 2 hari tersebut, GMNI berhasil mengumpulkan bantuan berupa uang tunai.
Baca juga: Tuntutan GMNI Sintang: Segera Tetapkan Wakil Bupati
“Dari hasil penggalangan dana tersebut akan didonasikan dalam bentuk uang tunai kepada korban yang mengalami musibah kebakaran,” imbuhnya.
Arias Efatha menyampaikan terima kasih atas partisipasi dari semua masyarakat sintang yang telah mengulurkan tangan untuk membantu sesama yang mengalami musibah.
Baca juga: DPC GMNI Ketapang Kecam Tindak Kekerasan Aparat Kepada Petani yang Terjadi di Kebun Sawit
“Harapan saya, semoga ke depannya, seluruh masyarakat sintang yang terdorong oleh jiwa kemanusiaan, dapat bergerak bersama membantu sesama. Terlebih lagi aksi galang dana ini dilakukan untuk meringankan beban saudara kita yang sedang tertimpa musibah,” harapnya.
Kemudian pada tanggal 26 juli 2022, GMNI Sintang didampingi PA GmnI Sintang menyerahkan langsung bantuan kepada yang mengalami musibah.
Ketua PA GmnI Sintang Bung Ramadhan berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi korban
“Mari semua dapat sama-sama meringankan beban korban yang mengalami musibah ini,” katanya.