Instruksikan DPC Gencarkan Publikasi, Lasarus: Peran Media itu Sangat penting

- Publisher

Rabu, 27 Januari 2021 - 20:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lasarus, Ketua DPD PDI Perjuangan - Ketua Komisi V DPR RI

i

Lasarus, Ketua DPD PDI Perjuangan - Ketua Komisi V DPR RI

PONTIANAK, KALBARSATU.ID – Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat Lasarus menginstruksikan seluruh DPC PDI Perjuangan se-Kalimantan Barat untuk menggencarkan publikasi kegiatan kepartaian.

Lasarus menginstruksikan agar agenda-agenda partai dapat memenuhi jagat maya, tidak hanya di media sosial, tetapi juga di media massa.

Menurut Lasarus, publikasi aktivitas kepartaian di jagat maya sejauh ini masih belum maksimal. Padahal, terdapat banyak sekali agenda partai yang patut dipublikasi sehingga diketahui oleh publik, seperti kegiatan reses dan kunjungan kerja anggota dewan, program kerja partai, serta berbagai aktivitas sosial dan politik lainnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Di era digital dan era disrupsi seperti sekarang, peran media itu sangatlah penting. Medialah penyambung lidah kita ke masyarakat. Makanya, penting untuk menjadikan media sebagai mitra dengan menyebarkan segala aktivitas partai kita ke mereka.”

“Kalau tidak disebarkan melalui media, maka publik tidak akan banyak yang tahu tentang apa yang sudah partai kita lakukan,” kata Lasarus saat dijumpai di Pontianak, Rabu (27/1/2021).

Ketua Komisi V DPR RI ini berpendapat, agenda kepartaian tidak cukup hanya dipublikasikan di media sosial. Lebih dari itu, Ia menginginkan agar publikasi juga dilakukan di media-media arus utama, baik cetak, elektronik, maupun daring.

Sebab menurutnya, media arus utama masih merupakan garda terdepan dalam penyampaian berita yang terpercaya dan penyebaran informasinya lebih dapat dipertanggungjawabkan ketimbang di media sosial.

“Menyebarkan informasi kegiatan partai di media sosial merupakan suatu kewajiban. Di samping itu, penyebaran ke media massa juga sangat penting karena produk jurnalistik yang mereka hasilkan belum tentu bisa kita buat dan jangkauan penyebaran mereka tentu jauh lebih luas,” tuturnya.

Lebih lanjut legislator dari dapil Kalbar II ini meminta agar instruksi mengenai penggencaran publikasi kegiatan partai di media sosial dan media massa itu segera ditindaklanjuti oleh seluruh DPC.

Bila diperlukan, Ia menyarankan para pengurus DPC untuk membentuk tim media center, seperti yang telah dilakukan oleh pengurus DPD PDI Perjuangan Kalimantan Barat.#

Follow WhatsApp Channel kalbarsatu.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Momentum Ramadhan, Polda Kalbar Berbagi Dengan Guru Ngaji dan Masyarakat
LINK NONTON GRATIS MotoGP Thailand 2025 Trans7 Hari Ini: Cara Live Streaming di HP
Link Nonton Streaming Gratis MotoGP Thailand Minggu 2 Maret 2025, Live Trans7 Sore Ini
Amalan dan Doa Minta Jodoh Di Bulan Ramadhan: Lakukan Dengan Istiqomah
Cara Mendapatkan Uang di Bulan Ramadhan, Jualan Takjil Hingga Bisnis Online
Rekomendasi Menu Buat Buka Puasa Enak Yang Viral di Sosmed
Hasil Kualifikasi MotoGP Thailand Sabtu 1 Maret 2025: Marc Marquez Tercepat
Kalbar Masuk Tanggal 24-25 Diperkirakan Hujan, Berikut Rincian BMKG

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 20:56 WIB

Momentum Ramadhan, Polda Kalbar Berbagi Dengan Guru Ngaji dan Masyarakat

Minggu, 2 Maret 2025 - 14:08 WIB

LINK NONTON GRATIS MotoGP Thailand 2025 Trans7 Hari Ini: Cara Live Streaming di HP

Minggu, 2 Maret 2025 - 12:33 WIB

Link Nonton Streaming Gratis MotoGP Thailand Minggu 2 Maret 2025, Live Trans7 Sore Ini

Sabtu, 1 Maret 2025 - 22:23 WIB

Amalan dan Doa Minta Jodoh Di Bulan Ramadhan: Lakukan Dengan Istiqomah

Sabtu, 1 Maret 2025 - 13:39 WIB

Cara Mendapatkan Uang di Bulan Ramadhan, Jualan Takjil Hingga Bisnis Online

Berita Terbaru

Bupati Sujiwo Dukung Program Koperasi Desa Merah Putih. Foto/Istimewa.

Daerah

Bupati Sujiwo Dukung Program Koperasi Desa Merah Putih

Jumat, 18 Apr 2025 - 20:35 WIB

Dua Motor Air dan Satu Speedboat Tenggelam Bersamaan. Foto/Istimewa.

Daerah

Dua Motor Air dan Satu Speedboat Tenggelam Bersamaan

Jumat, 18 Apr 2025 - 17:21 WIB