KALBAR SATU ID – Budi Prasetiyono mendaftar sebagai Bakal Calon Gubernur (Bacagub) Kalimantan Barat (Kalbar) melalui Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Budi Prasetiyono resmi mendaftar setelah mengembalikan berkas formulir pendaftaran di kantor DPW PPP Kalimantan Barat Jalan Hoscokroaminoto Nomor 492 Kota Pontianak, Kalimantan Barat, pada Rabu (15/05/24)
“Saya berharap majunya jalur partai politik. Atinya saya tidak punya kewenangan unik menentukan calon gubernur,” kata Budi Prasetiyono saat memberikan sambutan.
Baca juga:Serius Maju Pilkada Kubu Raya, Sujiwo Kembalikan Formulir Pencalonan ke PKB dan PPP
Setelah resmi mendaftar, mantan Sekreraris Wilayah DPW PPP Kalbar itu menyerahkan sepenuhnya urusan tersebut kepada partai politik. Dia juga berharap, usungan nanti bisa memberikan manfaat untuk partai besar lainnya.
“Kalaupun saya nanti di usung oleh Partai Persatuan Pembangunan, tentunya saya harus siap apapun hasil dari partai PPP,” imbuhnya.
“Kader PPP ini adalah kader yang paling solid, karena sudah terbukti mengantarkan pejabat Eksekutif, Kepala daerah yang lahir dari Partai Persatuan Pembangunan,” jelasnya.
Selanjutnya Budi Prasetiyono menyampaikan terima kasih
Kepada teman-teman dari partai PPP atas sambutan yang begitu hangat dan penuh kekeluargaan.
“Saya menyerahkan sepenuhnya untuk pencalonan ini kepada partai PPP dan mudah-mudahan dapat di terima,” tutup Budi Prasetiyono.