KALBARSATU.ID – Hujan deras disertai angin puting beliung melanda Parit Akop (Tenaga Baru) Desa Permata Jaya, Kecamatan Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Jumat (14/08/2020). Akibatnya 20 rumah warga hancur berantakan.
Penelusuran Kalbar Satu, angin puting beliung terjadi pukul 1
19.30 Wib. Saat itu wilayah Desa Permata Jaya Kecamatan Sungai Raya, Kubu Raya tertutupi mendung tebal. Tak lama berselang angin kencang bertiup dan akhirnya terjadi puting beliung.
Angin puting beliung menghantam bagian atas rumah warga. Akibatnya bagian atap rumah porak-poranda. Bahkan beberapa rumah atapnya terbang, dan mengalami kerusakan parah.
Peristiwa itu terjadi begitu cepat dan sempat membuat warga panik. Para warga yang tadinya berada di dalam rumah berlarian keluar menyelamatkan diri karena melihat atap rumah berterbangan tertiup angin.
Dari total 20 rumah yang rusak, sebanyak 8 rumah mengalami kerusakan di bagian dapur.
“Ada 20 rumah, namun ada 8 rumah yang cukup memprihatinkan kerusakannya. Bahkan 1 rumah rusak parah dengan atap rumah sudah tidak ada dan menimpa dapur tetangga,” kata Ketua RT Parit Akop, Usman.
Kendati demikian, ia beharap semoga ada para dermawan dan para orang-orang yang merasa mampu untuk membantu warga parit akop.
“Semoga ada yang bisa bantu warga yang kenak musibah,” pungkasnya.(Ltf)